Korban Tewas Kebakaran Pabrik Kembang Api Dimakamkan

Sementara tiga korban tewas lainnya berhasil diidentifikasi tim DVI RS Polri Kramatjati

oleh Mevi Linawati diperbarui 28 Okt 2017, 18:25 WIB
Diterbitkan 28 Okt 2017, 18:25 WIB

Fokus Indosiar, Tangerang - Satu korban tewas dalam insiden kebakaran pabrik kembang api di Kosambi, Tangerang, Banten yang telah berhasil diidentifikasi dimakamkan. Sementara tim DVI Rumah Sakit Polri kembali berhasil mengidentifikasi tiga korban tewas.

Seperti ditayangkan Fokus Sore Indosiar, Sabtu (28/10/2017), jenazah Surnah binti Kusuma diberangkatkan dari rumah orangtuanya di Belimbing, Kosambi, Tangerang menuju tempat peristirahatannya terakhir pada Sabtu pagi. Anak tunggal pasangan Kusuma dan Tuti ini adalah jenazah pertama yang berhasil diidentifikasi tim DVI Rumah Sakit Polri.

Keluarga mengaku Surnah baru satu bulan bekerja di pabrik kembang api tersebut. Surnah berhasil diidentifkasi berdasarkan susunan gigi. Sementara itu tim forensik Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur kembali berhasil mengidentifikasi tiga korban tewas.

Ketiganya adalah Slamet Rahman, Marwati binti Artip dan Sutrisna bin Alim. Ketiganya berhasil diidentifikasi melalui struktur gigi, rencanannya ketiga korban akan segera diserahkan ke pihak keluarga.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya