Ratusan Relawan Jokowi Berangkat ke Solo Hadiri Nikahan Kahiyang

Ratusan relawan Jokowi dari berbagai daerah berangkat ke Solo untuk menghadiri pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 06 Nov 2017, 19:14 WIB
Diterbitkan 06 Nov 2017, 19:14 WIB

Fokus, Solo - Pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution disambut antusias masyarakat. Di Jakarta, relawan jaringan kemandirian nasional berangkat dengan menggunakan lima bus ke Solo untuk menghadiri pernikahan.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Senin (6/11/2017), sejak Senin pagi, relawan jaringan kemandirian nasional telah berkumpul di kawasan Cideng, Gambir, Jakarta Pusat. Relawan berkumpul untuk berangkat ke Solo, Jawa Tengah, untuk menghadiri pernikahan putri Presiden Joko Widodo, Kahiyang Ayu dengan Bobby Nasution.

Relawan dari berbagai daerah, seperti Papua, Kalimantan, Sulawesi, dan Jakarta pergi ke Solo menggunakan lima bus dengan biaya sendiri.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya