Suasana Mako Brimob Usai Ricuh Tahanan Teroris

Keributan terjadi saat petugas menggelar razia di sejumlah kamar tahanan di Mako Brimob.

oleh Sunariyah diperbarui 11 Nov 2017, 13:33 WIB
Diterbitkan 11 Nov 2017, 13:33 WIB

Liputan6.com, Depok - Belasan anggota Brimob dengan senjata laras panjang memasuki Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Jumat malam, 10 November 2017. Belasan personel membantu mengamankan situasi setelah terjadi keributan di sel tahanan teroris.

Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Sabtu (11/11/2017), keributan telah terjadi sejak Jumat sore di rutan teroris di Blok C dan B. Kejadian tersebut mengakibatkan rusaknya sejumlah fasilitas rutan.

Keributan terjadi saat petugas menggelar razia di sejumlah kamar tahanan di Mako Brimob. Saat razia, seorang tahanan teroris terlibat adu mulut dengan petugas hingga memancing tahanan di kamar lainnya. Bahkan, petugas sempat melepaskan tembakan peringatan ke udara untuk meredam keributan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya