Liputan6SCTV, Palu - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) meninjau sejumlah lokasi terdampak gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah. Termasuk menemui para korban yang berada di pengungsian.
Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Jumat (5/10/2018), JK tiba di Kota Palu setelah berangkat dari Halim Perdana Kusuma, Jakarta. Bersama dengan sejumlah menteri Kabinet Kerja, JK meninjau langsung Perumnas Balaroa yang terkena dampak gempa cukup besar.
Selain itu, JK juga melihat langsung sejumlah pengungsian yang berada di Kota Palu. Rencananya, Wapres JK akan menggelar konferensi pers terkait penanganan korban dan pemulihan Kota Palu serta kawasan lain di Sulawesi Tengah. (Galuh Garmabrata)
Advertisement