Mandat SBY untuk AHY Pimpin Kampanye Partai Demokrat di Pemilu 2019

Susilo Bambang Yudhoyono mandatkan Agus Harimurti Yudhoyono memimpin kampanye Partai Demokrat untuk Pemilu 2019.

oleh Muhammad Ali diperbarui 01 Mar 2019, 07:53 WIB
Diterbitkan 01 Mar 2019, 07:53 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menginstruksikan Komandan Kogasma Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) untuk memimpin proses kampanye Partai Demokrat di Pemilu 2019.  

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Jumat (1/3/2019), melalui surat kepada Sekjen Partai Demokrat Hinca Pandjaitan, SBY menyatakan bahwa dirinya tidak bisa ikut dan hadir dalam kampanya. Alasannya SBY harus mendampingi Ani Yudhoyono yang tengah menjalani perawatan di Singapura.

SBY juga menunjuk AHY untuk memimpin kampanye Partai Demokrat dalam Pemilu 2019. AHY akan dibantu Nachrawi Ramli di wilayah barat, dan Soekarwo atau Pakde Karwo di bagian timur.  

Adanya surat dari SBY maka terbantahkan spekulasi mengenai pergantian posisi ketua umum Partai Demokrat dari SBY kepada AHY. (Karlina Sintia Dewi)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya