Jalur Rumah Sakit Kena Perluasan Ganjil Genap, Ini Kata Anies

Soal perluasan ganjil genap di jalur rumah sakit, Gubernur Anies Baswedan menyatakan warganya tak perlu khawatir.

oleh Maria Flora diperbarui 13 Agu 2019, 14:23 WIB
Diterbitkan 13 Agu 2019, 14:23 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Sosialisasi perluasan ganjil genap baru berjalan hari kedua. Namun, pro kontra dari masyarakat kini mengemuka.

Tapi ada satu hal lagi yang kini menjadi perhatian, perluasan ganjil genap diberlakukan di jalur menuju rumah sakit.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Selasa (13/8/2019), soal ini, Gubernur Anies Baswedan menyatakan warganya tak perlu khawatir. Pemprov DKI sudah memikirkan hal ini.

"Ada satu ruas jalan yang terkena ganjil genap. Di situ ada 3 rumah sakit nasional, itu akan kita pikirkan. Jadi kita tidak serta merta membuat kebijakan tanpa memikirkan hal itu," kata Anies. 

Sebenarnya Pemprov telah menyiapkan alternatif angkutan jika ada warga yang menghadapi keadaan darurat kesehatan.

Ambulans mendapat pengecualian, sehingga bisa diandalkan oleh warga yang membutuhkan bantuan medis.

Selain ambulans, mobil pengawalan dengan tujuan khusus, mobil listrik, hingga mobil pemadam kebakaran tidak terpengaruh oleh sistem ganjil genap. (Rio Audhitama Sihombing) 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya