Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mulai menyiapkan berbagai hal untuk menyambut Natal dan Tahun Baru 2020.
"Jadi ketika saya berkali-kali mengatakan keadilan, maka ini salah satu wujud dari prinsip keadilan itu," ucap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Senayan, Jakarta Pusat, 20 Desember 2019.
Untuk malam pergantian tahun misalnya, pihak Pemprov DKI akan menggelar acara hiburan di sejumlah titik sepanjang Jalan Sudirman hingga Jalan MH Thamrin. Dimulai pada 31 Desember, pukul 17.00-24.00 WIB.
Advertisement
Tak hanya menampilkan sejumlah artis Ibu Kota, pentas musik dan seni bahkan nikah massal pun akan digelar untuk menyambut Tahun Baru 2020.
Berikut sederet hiburan menarik yang dilakukan Pemprov DKI untuk warga Jakarta pada Natal dan Tahun Baru 2020:
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Nikah Massal di Balai Kota
Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Saefullah mengatakan, DKI Jakarta kembali menggelar Nikah Massal, yang terdiri dari pernikahan baru dan juga itsbat (pengesahan) nikah.
"Jika tahun sebelumnya acara nikah massal diadakan di Lapangan Parkir Thamrin 10, namun tahun ini acara tersebut diselenggarakan di Halaman Balai Kota Jakarta," jelas Saefullah di Balai Kota Jakarta, Jumat 20 Desember 2019.
Sebelum acara nikah massal dibuka, warga yang datang akan disuguhkan dengan kesenian musik khas Betawi, yaitu pertunjukan marawis, band akustik, dan rebana hadroh, pada pukul 17.00 WIB.
Advertisement
Panggung Hiburan
Selanjutnya pihak Pemprov DKI akan mendirikan panggung hiburan di lima lokasi. Pertama di halaman Balai Kota Jakarta, Pintu Barat Daya Monas, Jalan Wahid Hasyim (Depan Gedung Jaya), area Bundaran Hotel Indonesia, dan Spot Budaya Dukuh Atas.
"Lima panggung hiburan berlokasi di area Bundaran HI. Ini panggung utamanya bersama dengan Indosiar. Kemudian di Pintu Barat Daya Monas atau Patung Kuda. Lalu di Jalan Wahid Hasyim, di Dukuh Atas, dan di halaman Balai Kota sendiri," ucap Sekda DKI Jakarta Saefullah.
Untuk panggung hiburan di area Bundaran HI, Pemprov DKI Jakarta bekerja sama dengan PT Indosiar Visual Mandiri, dengan menghadirkan sejumlah artis, salah satunya Rhoma Irama.
"Panggung hiburan dapat disaksikan warga Jakarta pada pukul 19.00–24.00 WIB," ucap Saefullah.
Selain Rhoma Irama, akan ada deretan artis jebolan pencarian bakat seperti Bintang Pantura, Liga Dangdut atau LIDA serta DA Asia.
"Nanti yang menjadi andalan adalah Pak Haji Rhoma Irama dan Soneta. Kemudian ada Wali. Nanti Pak Haji (Rhoma Irama) akan berkolaborasi dengan Wali. Nanti juga ada anak-anak kami dari Liga Dangdut," ujar VP PSRD Division Head Ekin Gabriel.
Pentas Musik di Terowongan Kendal
Tak hanya panggung hiburan, ada pula penampilan Musik Tepi Barat dan Musik Tepi Timur di 4 (empat) lokasi, yakni Terowongan Kendal, trotoar Halte Menara UOB, trotoar sekitar Bawaslu RI, dan trotoar depan Gedung Sarinah.
"Seluruh kegiatan ini juga telah diinformasikan kepada pengelola gedung sepanjang Jalan Medan Merdeka Selatan, Jalan MH Thamrin-Sudirman melalui Surat Sekda Nomor 1727/-073 tanggal 16 Desember 2019," kata Saefullah.
Sementara itu, Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta akan melakukan penutupan jalan secara berkala untuk persiapan acara, gladi bersih, hingga acara berlangsung.
Persiapan acara atau loading barang pada 24-31 Desember, dilakukan pengaturan lalu lintas pada pukul 00.00-05.00 WIB, agar mobilisasi warga tidak terganggu.
"Sedangkan, untuk gladi bersih tanggal 30 Desember 2019, dilakukan pengaturan lalu lintas secara tentatif pukul 14.00-23.00 WIB di sekitar Bundaran HI," tandasnya.
Advertisement
Sudirman Thamrin Disulap Bak Jalanan Eropa
Pemprov DKI Jakarta juga akan menggelar perayaan Natal secara terbuka dengan dekorasi yang khas dan paduan suara di kawasan protokol Jakarta. Dekorasi itu dengan pemasangan pohon-pohon Natal dan paduan suara di sejumlah titik.
Kepala Biro Pendidikan dan Mental Spiritual DKI Jakarta, Hendra Hidayat menyatakan, kegiatan itu guna menciptakan kebersamaan dan persaudaraan di Jakarta.
"Sebelumnya kami juga mendukung event-event keagamaan lain, dan ini menandakan Jakarta memang kota untuk semua, Jakarta kota yang berkeadilan sosial," kata Hendra dalam keterangan tertulis, Rabu, 17 Desember 2019.
Dia menyebut, pagelaran paduan suara dan pemasang pohon agar serasa perayaan di sudut Eropa. Selain perayaan Natal, kata Hendra, Pemprov DKI Jakarta juga telah melaksanakan kegiatan keagamaan lainnya.
Seperti halnya Jakarta Muharram Festival 2019 yang diadakan bagi umat Islam dan Festival Cahaya (Deepavali) 2019/5121 Kaliyuga bagi umat Hindu – India.
"Bak perayaan Natal di sudut-sudut jalanan Eropa, sekaligus menyongsong Jakarta sebagai kota global, Pemprov DKI Jakarta mendukung gelaran Christmas in Jakarta," ucapnya.
11 Titik Christmas Carol
Jelang perayaan Natal di Jakarta tahun ini. Sejumlah umat kristiani berdendang menyanyikan lagu-lagu natal atau christmas carol di Taman Dukuh Atas, Jakarta Pusat.
Taman Dukuh Atas adalah satu dari sebelas lokasi gelaran christmas carol atau hiburan pujian natal yang diadakan Pemprov DKI di ruang publik.
Pertunjukan jalanan ini pun mendapat perhatian dari Gubernur DKI Anies Baswedan. Pada Jumat petang, Anies melihat langsung konser kecil ini.
Menurut Anies, hiburan Natal di ruang publik ini diadakan Pemprov DKI sebagai ruang berinteraksi, tanpa memandang ras, suku, dan agama.
"Sama seperti kita mengizinkan masyarakat muslim untuk takbiran keliling," kata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Sabtu (21/12/2019).
Gelaran christmas carol di ruang publik sendiri digelar Pemprov DKI di sepanjang Jalan Thamrin-Sudirman hingga Blok M, termasuk di Stasiun MRT dan Taman Dukuh Atas.
Sebelumnya, Kepala Biro Pendidikan dan Mental Spiritual DKI Jakarta Hendra Hidayat menyatakan Pemprov DKI Jakarta menggelar perayaan Natal secara terbuka dengan dekorasi yang khas dan paduan suara di kawasan protokol Jakarta.
Hendra menjelaskan, terdapat 11 titik Christmas Carol di sepanjang Jalan Sudirman-MH Thamrin dan stasiun MRT Jakarta pada 18-20 Desember 2019, mulai pukul 17.00-19.00 WIB. Di antaranya yakni depan Grand Hyatt, Terowongan Kendal, Taman Dukuh Atas, Sampoerna, dan FX Senayan.
Kemudian ada di depan Mayapada, Panin, Stasiun MRT Bundaran HI, Stasiun MRT Istora, Stasiun MRT Blok M, serta Stasiun MRT Cipete Raya. Sedangkan untuk pohon Natal, berlokasi di Thamrin 10 dan Lapangan Banteng pada 18-31 Desember 2019.
Advertisement