Pengikut Naqsabandiyah Rayakan Iduladha Hari Ini

Sebagian warga Padang, Sumatra Barat, Rabu ini sudah merayakan Iduladha atau Hari Raya Kurban. Seratus lebih pengikut Tarikat Naqsabandiyah di Pauh, Kota Padang ini, sejak pukul 07.00 pagi tadi, sudah memadatai Surau Baru, tempat mereka melaksanakan salat Id.

oleh Liputan6 diperbarui 24 Okt 2012, 10:31 WIB
Diterbitkan 24 Okt 2012, 10:31 WIB
naksabandiyah121024b.jpg
Liputan6.com, Padang: Sebagian warga Padang, Sumatra Barat, Rabu ini sudah merayakan Iduladha 1433 H atau Hari Raya Kurban. 

Pagi tadi, ratusan pengikut Tarikat Naqsabandiyah melaksanakan salat Id, sementara pemerintah belum menetapkan jatuhnya Iduladha 1433 H.

Seratus lebih pengikut Tarikat Naqsabandiyah di Pauh, Kota Padang ini, sejak pukul 07.00 pagi tadi, sudah memadatai Surau Baru, tempat mereka melaksanakan salat Id. Kumandang takbir yang mereka lantunkan menandakan jika mereka hari ini merayakan Iduladha 1433 H atau Hari Raya Kurban. 

Usai bertakbir, mereka kemudian melaksanakan salat Iduladha sebanyak dua rakaat. Mereka lebih awal merayakan Iduladha dari penetapan pemerintah, berdasarkan hisab yang mereka lakukan. Mereka menghitung jatuhnya 10 Djulhijjah berdasarkan hari awal melaksanakan puasa Ramadan. Menurut Imam Surau Baru, awal Ramadan jatuh hari Rabu, sehingga Iduladha 1433 H juga jatuh Rabu ini. 

Tidak hanya di Surau Baru, ribuan pengikut Tarikat Naqsabandiyah lainnya juga serentak merayakan Iduladha hari ini. Pengikutnya tersebar di seluruh daerah di Sumatra Barat hingga Jambi, dan Bengkulu. Usai melaksanakan salat, pengikut Naqsabandiyah juga menyembelih sejumlah hewan kurban. (FRD)
 
 
 
 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya