Sungkem ke Ulama NTB, Nadiem Makarim: Saya Banyak Menerima Ilmu

Dalam kesempatan itu, tampak nadiem mencium tangan ulama NTB Tuan Guru H Lalu Turmudzi. Dia mengungkapkan bahwa momen tersebut merupakan sebuah kehormatan baginya bisa dijamu di ponpes itu.

oleh Yopi Makdori diperbarui 12 Okt 2021, 09:37 WIB
Diterbitkan 12 Okt 2021, 09:37 WIB
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim dalam sela-sela kunjungannya ke Nusa Tenggara Barat (NTB)
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim dalam sela-sela kunjungannya ke Nusa Tenggara Barat (NTB) bertemu dengan ulama NTB Tuan Guru H Lalu Turmudzi

Liputan6.com, Jakarta Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim dalam sela-sela kunjungannya ke Nusa Tenggara Barat (NTB) menyempatkan diri mengunjungi Pesantren Qamarul Huda Bagu.

Kesempatan itu ia bagikan lewat unggahan di akun Instagram pribadinya, Senin (11/10/2021).

Tampak dalam sejumlah unggahan foto, Mantan Bos Gojek Indonesia itu mencium tangan ulama NTB Tuan Guru H Lalu Turmudzi. Nadiem mengungkapkan bahwa momen tersebut merupakan sebuah kehormatan baginya bisa dijamu di ponpes itu.

"Suatu kehormatan bagi saya diterima di Pesantren Qamarul Huda Bagu saat kunjungan ke NTB pekan lalu. Saya menerima begitu banyak ilmu dan nasihat berharga dari Tuan Guru H.Lalu Turmudzi, terutama mengenai pentingnya membangun akhlak dan kepandaian," tulis Nadiem.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Mengaku Dapat Nasihat

Dia mengaku mendapatkan banyak ilmu lewat pertemuannya dengan Tuan Guru H Lalu Turmudzi.

Nadiem  menyampaikan rasa terima kasihnya atas kesempatan yang diberikan oleh ulama NTB itu.

"Terima kasih banyak, Tuan Guru. Semoga Tuan Guru selalu diberikan kesehatan untuk memberikan panutan kepada kami semua," pungkas dia.

 

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya