1 Korban luka parah kecelakaan maut yang melibatkan putra bungsu musisi Ahmad Dhani, Abdul Qadir Jaelani alias Dul, masih dirawat intensif. Sekujur tubuh Robby masih dibalut gips dan dipasang sejumlah alat bantu pernapasan, selang infus dan alat monitor jantung.
"Robby masih dalam balutan gips. Meski sudah sempat bisa bicara sedikit-sedikit, namun pihak rumah sakit melarang Robby untuk berbicara banyak karena masih sering sesak," kata kakak Robby, Lisa di RS Meilia, Cibubur, Depok, Senin (9/9/2013).
Anggota keluarga kini secara bergantian menjaga, namun Robby tidak boleh banyak diajak bicara. "Mungkin khawatir akan membuat kondisi korban semakin drop," imbuh Lisa.
Kepala Humas RS Meilia, dokter Lubna A Sam mengatakan Robby merupakan korban yang terparah sehingga harus dirawat di ruang khusus Intermediate karena banyak mengalami luka patah tulang. Seperti tulang iga kanan dan kiri, tulang panggung dan tulang paha kiri.
Luka patah tulang di sejumlah anggota tubuh juga dialami 4 korban lainnya yang dirawat di RS Meilia, yakni Abdul Qodir Mufti (27), Pardomuan Sinaga (35), Poedko Widodo (30) dan Zulheri (42). (Adi/Ism)
"Robby masih dalam balutan gips. Meski sudah sempat bisa bicara sedikit-sedikit, namun pihak rumah sakit melarang Robby untuk berbicara banyak karena masih sering sesak," kata kakak Robby, Lisa di RS Meilia, Cibubur, Depok, Senin (9/9/2013).
Anggota keluarga kini secara bergantian menjaga, namun Robby tidak boleh banyak diajak bicara. "Mungkin khawatir akan membuat kondisi korban semakin drop," imbuh Lisa.
Kepala Humas RS Meilia, dokter Lubna A Sam mengatakan Robby merupakan korban yang terparah sehingga harus dirawat di ruang khusus Intermediate karena banyak mengalami luka patah tulang. Seperti tulang iga kanan dan kiri, tulang panggung dan tulang paha kiri.
Luka patah tulang di sejumlah anggota tubuh juga dialami 4 korban lainnya yang dirawat di RS Meilia, yakni Abdul Qodir Mufti (27), Pardomuan Sinaga (35), Poedko Widodo (30) dan Zulheri (42). (Adi/Ism)