Sekitar 11 jam sudah Asep Toni, sopir mantan Kepala Satuan Kerja Khusus Migas (SKK Migas) Rudi Rubiandini menjalani pemeriksaan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Asep dipanggil paksa KPK setelah 2 kali mangkir dari panggilan penyidik.
Pantauan Liputan6.com, hingga kini Asep Toni masih berada di dalam gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Minggu (24/11/2013). Asep tiba di gedung KPK semalam hampir sekitar pukul 21.15 WIB.
Asep Toni dijemput KPK dari Ciamis, Jawa Barat, lantaran mangkir panggilan KPK 2 kali. Sopir Rudi itu selalu menghindari pemeriksaan dengan alasan sakit.
"Diduga saksi banyak tahu tentang jadwal kegiatan RR dan ada beberapa transaksi keuangan juga saksi ketahui berdasarkan dokumen bukti transfer," jelas juru bicara KPK Johan Budi semalam.
Asep tiba dengan menggunakan 2 mobil berbeda milik penyidik KPK. Dari dalam 2 mobil itu, ada 3 orang yang dibawa KPK. Selain Asep Toni, salah satu orang yang dibawa KPK yakni petugas keamanan atau satpam Kementerian ESDM. (Ism)
Pantauan Liputan6.com, hingga kini Asep Toni masih berada di dalam gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Minggu (24/11/2013). Asep tiba di gedung KPK semalam hampir sekitar pukul 21.15 WIB.
Asep Toni dijemput KPK dari Ciamis, Jawa Barat, lantaran mangkir panggilan KPK 2 kali. Sopir Rudi itu selalu menghindari pemeriksaan dengan alasan sakit.
"Diduga saksi banyak tahu tentang jadwal kegiatan RR dan ada beberapa transaksi keuangan juga saksi ketahui berdasarkan dokumen bukti transfer," jelas juru bicara KPK Johan Budi semalam.
Asep tiba dengan menggunakan 2 mobil berbeda milik penyidik KPK. Dari dalam 2 mobil itu, ada 3 orang yang dibawa KPK. Selain Asep Toni, salah satu orang yang dibawa KPK yakni petugas keamanan atau satpam Kementerian ESDM. (Ism)