Liputan6.com, London - Pabrikan legendaris dengan spesialisasi mobil 4x4, Land Rover, baru-baru ini memperkenalkan sebuah model khusus yang akan dijual dalam jumlah terbatas, yaitu Defender Africa Edition. Mobil yang dibuat berdasarkan inspirasi dari tanah Afrika itu dikatakan hanya akan tersedia tak lebih dari 50 unit.
Dilansir dari Worldcarfans, Rabu (27/8/2014), edisi khusus SUV ini dibesut berdasarkan inspirasi kejayaan mobil tersebut di Benua Hitam, Afrika. Pabrikan menjelaskan, Defender berhasil eksis selama 67 tahun sebelum mobil pabrikan lain mampu masuk ke dalam medan keras Afrika.
Adapun, walau bertema Afrika, mobil ini nyatanya akan hadir lebih mewah. Selain pelapis kursi warna hitam dari Santorini yang dibungkus warna hitam, turut dibesut velg berwarna hitam dan kemampuan koneksi telepon melalui Bluetooth.
Untuk meningkatkan kemampuannya bermanuver di medan becek dan berlumpur, Defender Africa Edition turut dibekali sebuah snorkel, rak pada bagian atas, step belakang, tutup bemper, serta pelindung depan yang akan tersedia dalam bentuk paket opsional.
Untuk urusan ruang pacu, edisi khusus ini menyuguhkan kemampuan yang setara dengan Defender 90 dan Defender 110. Di atas kertas, mobil berkemampuan off-road ini dikemas mesin empat-silinder 2,2 liter dengan transmisi manual enam-percepatan.
Dengan spek yang diusungnya, Defender Africa Edition bisa berakselerasi dari nol hingga 100 km/jam dalam waktu 15,8 detik sebelum mencapai kecepatan puncak 145 km/jam. (Gst/Des)
Defender ala Afrika Cuma Ada 50 Unit, Minat?
Mobil yang dibuat berdasarkan inspirasi tanah Afrika itu hanya akan tersedia 50 unit.
Diperbarui 26 Agu 2014, 19:00 WIBDiterbitkan 26 Agu 2014, 19:00 WIB
Mobil yang dibuat berdasarkan inspirasi dari tanah Afrika itu hanya tersedia tidak lebih dari 50 unit.... Selengkapnya
Live Streaming
Powered by
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Investasi Reksa Dana Pasar Uang Saat Pasar Saham Bergejolak
Rekomendasi Motor Listrik Terbaru 2025, Ada yang Modelnya Mirip Motor Trail
Pramono Minta Lebaran Betawi Digelar hingga Tingkat Kota dan Kabupaten
7 Model Baju Kebaya Modern Dress Simpel Tapi Mewah 2025: Tampil Anggun
Selena Gomez Tak Pernah Hadiri Prom Night SMA, Benny Blanco Gercep Bikin Kejutan Manis
5 Inspirasi Warna Rambut Wanita Kulit Kuning Langsat, Cocok dan Menarik
Pilih Hidup Sederhana dan Donasikan Gaji, Paus Fransiskus Tinggalkan Kekayaan Segini
Hentikan Penyelidikan Kasus Kematian Mahasiswa UKI, Kapolres Jaktim Dilaporkan ke Propam Polri
Mengenal Basilika Santa Maria Maggiore, Tempat Pemakaman Paus Fransiskus
Colenak, Kudapan Tradisional Sunda yang Wajib Kalian Coba
9 Inspirasi Warna Cat Rumah Hitam Putih Populer di 2025: Makin Tampak Elegan
3 Fakta El Clasico Barcelona vs Real Madrid di Final Copa del Rey: Duel Puncak ke-8 hingga Kontroversi Wasit