Liputan6.com, California - Floyd Mayweather tak dimungkiri menjadi salah satu olahragawan terkaya. Dilaporkan Forbes, petinju ini masuk dalam daftar 100 atlet dengan bayaran tertinggi pada 2014 dengan pendapatan US$ US$ 105 juta atau setara Rp 1,4 triliun.
Dikatakan, seluruh uangnya ia dapat dari hasil pertandingan, bukan dari sponsor. Ia pun menjadi atlet selain Tiger Woods yang mendapat penghasilan tahunan US$ 100 juta.
Berdasarkan laporan International Business Times, saat bertarung dengan Pacquiao, Mayweather mengantongi U$220-230 juta.
Tak heran, pentinju kelahiran 24 Februari 1977 ini leluasa melakoni hobi mewah, termasuk mengoleksi mobil-mobil wah.
Kali ini, pria berkepala plontos ini menjadi sorotan media kala memberikan sebuah mobil baru kepada petinju berbakat Ashley Theopane. Namun, mobilnya bukanlah Bugatti atau Ferrari.
Ashley sedikit mengisahkan bagaimana ia mendapat mobil baru tersebut. Awalnya, dia yang kala itu sedang bersantai di rumah mendapat telefon dari Mayweather untuk menemuninya di dealer mobil. Ketika Ashley sampai di dealer, Mayweather langsung memberikan kunci Chyrsler 2015 anyar dengan banderol US$ 30 ribu.
Usut punya usut, ini sengaja dilakukan Mayweather untuk memotivasi Ashley, yang menjadi anak didiknya.Â
(gst/ian)
Â