Hamilton Sebut Mercedes W08 Baru Mengagumkan

Lewis Hamilton menjajal jet darat Mercedes W08 baru di Sirkuit Silverstone, dalam kondisi berangin dan trek basah.

oleh Rio Apinino diperbarui 24 Feb 2017, 07:11 WIB
Diterbitkan 24 Feb 2017, 07:11 WIB
Mercedes W08 baru
Mercedes W08 baru diperkenalkan di Sirkuit Silverstone (Foto: crash.net).

Liputan6.com, Silverstone - Lewis Hamilton menjajal jet darat Mercedes W08 baru di Sirkuit Silverstone, dalam kondisi berangin dan trek basah. Menurutnya, mobil itu berpeluang mengantarkannya sebagai juara dunia keempat kalinya.

Mengutip laman BBC, pembalap berusia 32 tahun itu mengatakan bahwa ia merasa mobilnya "luar biasa" dan "cukup mengagumkan". "Kemarin adalah pertama kalinya saya melihat mobil bersama. Ini adalah mesin paling detail yang saya lihat di F1," terangnya.

Dibanding mobil tahun lalu, Hamilton merasa mobil yang dipakainya ini lebih cepat. "Rasanya hampir sama dengan mobil tahun lalu dalam hal ergonomi. Tetapi ini lebih besar, dan lebih kuat," tambahnya.

Mobil ini dibangun dengan berpatok pada peraturan Formula1 baru. Aturan baru ini sendiri berpeluang membuat mobil lebih cepat dan menuntut pengendara lebih lihai. Mobilnya jadi lebih luas, dengan ban depan juga lebih besar.

Secara umum, desain Mercedes W08 baru ini punya desain yang elegan. Berbeda dengan rival-rivalnya, desain belakangnyan lebih sempit.

Pabrikan asal Jerman ini "membungkus" bagian mesin sebanyak mungkin dengan body. Mereka memastikan aliran udara berjalan dengan baik demi mendapat downforce (daya tekan ke bawah) dan aerodinamis dengan maksimal.

Sebelum Mercedes, telah ada tiga tim lain yang merilis jet darat baru, Williams, Sauber, dan Renault. Masih ada beberapa tim yang belum melakukan peluncuran, termasuk Ferrari dan Red Bull. Ferrari akan memperkenalkan mobil barunya minggu ini.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya