Nissan Note e-Power, Mobil Listrik yang 'Pakai' Mesin Bensin

Mesin bensin berukuran kecil di mobil ini hanya berfungsi sebagai pengisi daya baterai. Sementara untuk penggerak roda, menggunakan 100 pers

oleh Arief Aszhari diperbarui 16 Agu 2017, 10:10 WIB
Diterbitkan 16 Agu 2017, 10:10 WIB
Nissan Note e-Power
Nissan Note e-Power

Liputan6.com, Jakarta - Perkembangan mobil listrik sudah tidak bisa dikesampingkan. Banyak produsen sudah mulai menciptakan mobil ramah lingkungan, dan salah satunya Nissan Motors.

Di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, pabrikan asal Jepang ini memperkenalkan mobil listrik spesial, Nissan Note e-Power. Mobil listrik ini menjadi spesial karena dipersenjatai penggerak listrik yang dikombinasi mesin bensin.

Namun, mesin bensin berukuran kecil di mobil ini hanya berfungsi sebagai pengisi daya baterai. Sedangkan untuk penggerak roda, 100 persen menggunakan motor listrik. Teknologinya berasal dari kendaraan listrik Nissan lainnya, yaitu Leaf.

"Nissan e-Power menjadi solusi inovatif dalam ramah elektrifikasi yang kini sedang berkembang," jelas Eiichi Koito, Presiden Direktur PT Nissan Motor Indonesia (NMI), di GIIAS 2017, Selasa (15/8/2017).

Nissan Note e-Power memiliki komponen utama, yaitu compact baterai lithium-ion, generator listrik, inverter, motor listrik dengan output tinggi, dan mesin bensin kecil sebagai pengisi daya baterai motor listrik.

'Nissan e-Power hanya menggunakan motor listrik dengan output yang tinggi, dan tidak menggunakan mesin bensin untuk menggerakan roda mobil. Pengemudi bisa menikmati ketenangan, torsi yang instan, dan kelancaran performa sebuah kendaraan listrik, tanpa harus khawatir dengan pengisian baterai," pungkasnya. *

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya