Liputan6.com, Jakarta - Informasi mengenai Vespa Elettrica RED yang meluncur di EICMA, Milan, Italia, menarik perhatian pembaca Liputan6.com.
Selain itu, informasi terkait penjualan all new Daihatsu Xenia, serta all new Yamaha R15 Connected yang meluncur di Indonesia juga menjadi sorotan pembaca.
Berikut ringkasan artikel otomotif terpopuler yang terangkum dalam top 3 berita hari ini:
Advertisement
1. Vespa Elettrica RED Melantai di EICMA 2021, Tampil Merah Merona
Vespa Elettrica RED melantai di panggung EICMA 2021 di Milan, Italia. Skuter listrik serba merah ini merupakan hasil kolaborasi antara Piaggio Group dengan organisasi (RED).
Disebutkan, jika skutik edisi khusus ini laku terjual maka keuntungan akan didonasikan ke organisasi (RED).
Selengkapnya baca di sini
2. All New Daihatsu Xenia Terjual 468 Unit, Ini Model yang Paling Diminati
Setelah diluncurkan hampir sebulan, all-new Daihatsu Xenia cukup mendapatkan sambutan positif dari masyarakat.
Dijelaskan Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO), Hendrayadi Lastiyoso, penjualan all new Daihatsu Xenia ini memang baru dua pekan.
Selain itu, penjualan Xenia anyar ini belum merata secara nasional, dan baru tersebar di pulau Jawa.
Selengkapnya baca di sini
Advertisement
3. All New Yamaha R15 Connected Resmi Mengaspal di Indonesia, Harga Mulai Rp 38,9 Juta
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi meluncurkan Yamaha R15 Connected dan R15M Connected ABS terbaru secara virtual hari ini (1/12/2021). Kedua model tersebut kini tampil lebih segar dan juga agresif.
”Motorsport adalah DNA Yamaha, dan tahun ini adalah peringatan 60 tahun Yamaha di kejuaraan balap dunia. Saya sangat senang menyampaikan kepada Anda, bahwa Yamaha mendapatkan 3 kemenangan di MotoGP, World Super Bike dan World Super Sport pada musim balap 2021. Dan hari ini, saya yakin banyak orang termasuk saya sendiri telah menunggu momen spesial ini, dimana Yamaha kembali memperkenalkan produk yang luar biasa, yang dapat memenuhi harapan, semangat dan juga gaya hidup para pecinta motorsport di Indonesia. Sesuatu yang baru selalu datang dari Yamaha, karena kami tidak pernah berhenti berinovasi bahkan pada masa pandemi sekalipun. Dengan bangga kami perkenalkan model R Series terbaru dari Yamaha, yang dapat membawa Anda ke level berkendara sport baru dengan fitur Yamaha Connect,” ungkap Minoru Morimoto, President Director & CEO PT YIMM.
Selengkapnya baca di sini
Infografis Jurus Indonesia Tangkal Varian Omicron
Advertisement