HPPM Cetak Sejarah, Produksi 5 Juta Transmisi MCVT dalam 9 Tahun

PT Honda Precision Parts Manufacturing (HPPM), berhasil mencetak sebanyak 5 juta unit Middle Continuosly Variable Transmisssion (MCVT) di Indonesia, hanya dalam waktu 9 tahun

oleh Arief Aszhari diperbarui 15 Sep 2022, 21:12 WIB
Diterbitkan 15 Sep 2022, 21:12 WIB
Honda Produksi 5 Juta Unit Transmisi MCVT dalam 9 Tahun di Indonesia (Ist)
Honda Produksi 5 Juta Unit Transmisi MCVT dalam 9 Tahun di Indonesia (Ist)

Liputan6.com, Jakarta - PT Honda Precision Parts Manufacturing (HPPM) berhasil mencetak sebanyak 5 juta unit Middle Continuosly Variable Transmisssion (MCVT) di Indonesia, hanya dalam waktu 9 tahun. Pencapaian tersebut, terhitung sejak pertama kali produsen komponen ini memproduksi transmisi MCVT pada November 2013, dengan perngiriman pertama ke Meksiko.

"Selama 9 tahun terakhir, kami telah mencapai 5 juta unit dan dikirim ke 14 negara termasuk kawasan ASEAN dan Eropa. Saat ini, kapasitas produksi transmisi MCVT adalah 740.000 unit per tahun," jelas Manabu Shiraki, Presiden Direktur PT HPPM, dalam siaran pers yang diterima Liputan6.com, Kamis (15/9/2022).

Manabu melanjutkan, transmisi MCVT adalah produk yang memerlukan teknologi presisi dengan tingkat kesulitan tinggi, investasi dalam jumlah yang besar, dan sumber daya manusia yang ahli.

Persentase lokal konten untuk produk transmisi MCVT dari Indonesia sendiri saat ini ialah sebesar 69 persen.

"Berkat kerja sama para supplier, dukungan dari seluruh pihak Honda Grup, terutama upaya keras dari seluruh associate Indonesia yang berkualitas baik, HPPM mampu secara berkelanjutan memproduksi MCVT dengan kualitas tinggi yang dibanggakan ke seluruh dunia," imbuhnya.

Lebih dari 90 persen produk transmisi MCVT diekspor ke 14 negara di dunia, termasuk Indonesia, Thailand, Malaysia, Philipina, Vietnam, Brazil, Argentina, Mexico, Turki, Taiwan, India, Pakistan, China, dan Inggris.

Dengan demikian, PT HPPM telah memberikan kontribusi besar kepada perekonomian Indonesia. Selain itu, Indonesia menjadi negara kedua setelah Jepang yang memproduksi MCVT di seluruh dunia.

Pengalaman

Pengalaman Honda bekerja sama dengan tenaga ahli karyawan lokal dan supplier yang unggul dalam memproduksi gear transmisi roda dua di Indonesia menjadikan Indonesia sebagai area produksi transmisi MCVT di wilayah Asia.

"Transmisi MCVT yang dihasilkan di HPPM memperoleh kepercayaan dan penilaian yang sangat baik dari para pelanggan untuk kualitas dan kinerjanya, berkontribusi pada peningkatan daya saing global," tuturnya.

Dengan pencapaian 5 juta unit transmisi MCVT yang diproduksi sebagai tonggak sejarah, kami akan terus menghadapi tantangan baru dengan cara Honda," pungkas Manabu.

Infografis Klaim dan Ancaman Hacker Bjorka Bocorkan Data Bikin Gerah Kominfo hingga Istana. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Klaim dan Ancaman Hacker Bjorka Bocorkan Data Bikin Gerah Kominfo hingga Istana. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya