Libur Nataru, 1,1 Juta Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek

Dalam periode H-7 sampai H-1 liburan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, Jasa Marga telah mencatat sebanyak 1,1 juta kendaraan mulai meninggalkan Jabodetabek

oleh Fahmi Rizki diperbarui 26 Des 2022, 06:08 WIB
Diterbitkan 26 Des 2022, 06:08 WIB
penerapan one way di KM 110 ruas tol Cikopo-Palimanan
Kendaraan pemudik melintas saat penerapan kebijakan jalur satu arah atau one way di ruas Jalan Tol Cikopo-Palimanan, Subang, Jawa Barat, Jumat (29/4/2022). Kepadatan kendaraan pemudik masih terlihat di beberapa titik, meskipun kebijakan one way telah dilakukan sejak pagi hari Jumat ini dimulai dari KM 47 sampai KM 414 Tol Kalikangkung. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Dalam periode H-7 sampai H-1 libur Natal 2022 dan Tahun Baru (Nataru), Jasa Marga telah mencatat sebanyak 1,1 juta kendaraan mulai meninggalkan Jabodetabek.

Dari informasi resmi yang dirilis oleh pengelola jalan tol di Indonesia pada periode 18-24 Desember 2022, mereka menjabarkan sebanyak 1.156.990 kendaraan mulai memadati beberapa area utama destinasi liburan.

Adapun angka kumulatif tersebut diperoleh dari empat Gerbang Tol (GT) Barrier/Utama, yaitu GT Cikupa (arah Merak), GT Ciawi (arah Puncak), GT Cikampek Utama (arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (arah Bandung).

Melalui data yang dirilis tersebut, menjelaskan bahwa ada peningkatan sebesar 16,81 persen jika dibandingkan lalu lintas normal periode Juni 2022 dengan total 990.470 kendaraan.

Sedangkan bila dibadingkan dengan periode Nataru 2021 lalu, volume kendaraan ini naik sebesar 5,29 persen dengan total kendaraan 1.098.840 unit kendaraan.

Sementara itu, bila dibandingkan dengan prediksi volume peningkatan kendaraan tersebut, total lalu lintas ini naik sebesar 3,34 persen dengan total 1.119.592 unit kendaraan.

Dari tiga arah yang menjadi destinasi utama para masyarakat yang berlibur, tercatat sebanyak 543.134 unit kendaraan atau sebesar 46,94 persen menujuh arah Timur di mana didominasi oleh pengemudi ke arah Trans Jawa dan Bandung.

Untuk volume kendaraan terbesar kedua, sebanyak 357.056 kendaraan atau sebesar 30,86 persen, meninggalkan Jakarta dengan menuju arah Barat (Merak).

Sisanya, yakni sekitar 256.800 unit kendaraan atau sebesar 22,20 persen, dimanfaatkan oleh masyarakat untuk liburan menuju Puncak.

 


3 Arus Utama Destinasi Libur Nataru

ARAH TIMUR (TRANS JAWA & BANDUNG)

- Lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Trans Jawa melalui GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek, dengan jumlah 289.508 kendaraan, meningkat sebesar 41,14 persen dari lalin normal.

- Lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Bandung melalui GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang, dengan jumlah 253.626  kendaraan, meningkat sebesar 16,66 persen dari lalin normal.

Total lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Trans Jawa dan Bandung melalui kedua GT tersebut adalah sebanyak 543.134 kendaraan, meningkat sebesar 28,54 persen dari lalin normal.

ARAH BARAT (MERAK)

Lalin meninggalkan Jabotabek menuju arah Merak melalui GT Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak adalah sebesar 357.056 kendaraan, meningkat 6,64 persen dari lalin normal.

ARAH SELATAN (PUNCAK)

Sementara itu, jumlah kendaraan yang meninggalkan Jabotabek menuju arah Puncak melalui GT Ciawi Jalan Tol Jagorawi sebanyak 256.800 kendaraan, meningkat sebesar 10,16 persen dari lalin normal.


Infografis Mitigasi Bencana Antisipasi Cuaca Ekstrem Jelang Libur Natal dan Tahun Baru 2023

Infografis Mitigasi Bencana Antisipasi Cuaca Ekstrem Jelang Libur Natal dan Tahun Baru 2023. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Mitigasi Bencana Antisipasi Cuaca Ekstrem Jelang Libur Natal dan Tahun Baru 2023. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya