Liputan6.com, Jakarta - Dikenalkan pertama kali pada tahun 2020, Toyota Yaris Cross merupakan sebuah subcompact crossover SUV yang memiliki basis Toyota Yaris hatchback. Meskipun berbasis dari model hatchback, Yaris Cross menampilkan desain yang lebih kokoh dengan postur lebih tinggi. Mobil ini memiliki dua dapur pacuan yang dapat dipilih, mesin bensin atau sistem powertrain hybrid. Bukan hanya sekadar kendaraan, Yaris Cross juga menggambarkan perpaduan antara gaya hidup energik dan sentuhan prestisius. Membuat mobil ini menarik bagi berbagai kalangan, serta memiliki minat bervariasi seperti petualangan, teknologi, serta gaya hidup ramah lingkungan.Â
Dengan fokus pada segmen ini, Yaris Cross menjadi pilihan menarik bagi mereka yang menginginkan gaya hidup modern dan simplisitas. Melalui kampanye yang menyoroti aspek fisik, emosional, dan pengalaman konsumen Yaris Cross berhasil menarik perhatian. Selama periode kampanye dari 1 hingga 8 Agustus 2023, Yaris Cross telah berhasil menghadirkan pandangan baru pada jenis mobil ini dengan mengajak individu untuk lebih memperhatikan kesadaran terhadap lingkungan yang berkelanjutan.
Melalui platform KapanLagi Youniverse (KLY), Toyota Yaris Cross telah berhasil menggelar kampanye yang berhasil menarik perhatian pembaca dan para penggemar industri otomotif untuk berpartisipasi. Dengan pemasangan iklan banner yang menginspirasi dan mengundang rasa penasaran, pembaca diajak untuk menyelami lebih dalam tentang Toyota Yaris Cross dan menggali segala keunggulannya.
Advertisement
Melalui pendekatan yang berfokus pada segmentasi audiens, kampanye Toyota Yaris Cross di platform KapanLagi Youniverse (KLY) dapat menjangkau audiens yang memiliki minat terhadap Toyota Yaris Cross.
Audiens mencakup rentang usia dari 25 hingga 54 tahun, mengarahkan perhatian pada para pecinta aktivitas luar ruangan, penggemar kendaraan performa dan mewah, penggemar film, pecinta musik, para foodies, pecinta teknologi, penggemar olahraga motor, penganut media sosial, para profesional bisnis, pelancong, dan mereka yang menganut gaya hidup ramah lingkungan serta memiliki minat dalam bidang perbankan dan keuangan.Â
Meraih 2 Juta Lebih Impresi
Iklan Toyota Yaris Cross berhasil meraih lebih dari 2 juta impresi, kampanye ini berhasil mengundang perhatian dan keterlibatan yang lebih tinggi dari audiens. Terbukti dengan peningkatan CTR (click-through-rate) hingga 60% lebih tinggi dibandingkan rata-rata CTR untuk industri yang sama.
Melalui pemanfaatan platform digital, kampanye Toyota Yaris Cross berhasil mengkomunikasikan pesan yang relevan dan menginspirasi audiens untuk berkontribusi pada keberlanjutan lingkungan. Keberhasilan kampanye tersebut mengindikasikan bahwa pendekatan kerjasama dan strategi periklanan yang efektif memiliki potensi besar dalam merangsang perubahan positif yang berarti dalam mendorong dampak positif terhadap lingkungan di Indonesia.
Dalam era terus berkembangnya teknologi dan pergeseran ke peduli lingkungan, Toyota Yaris Cross membuktikan dirinya sebagai pionir dalam menghadirkan inovasi yang tidak hanya memadukan gaya hidup modern dengan mobilitas yang efisien, tetapi juga memberikan komitmen terhadap keberlanjutan.
Dengan pilihan mesin hybrid yang ramah lingkungan, Yaris Cross tidak hanya sekadar sebuah kendaraan, tetapi juga simbol transisi menuju masa depan yang lebih hijau. Dengan demikian, mobil ini tidak hanya memenuhi kebutuhan pengguna, tetapi juga menyuarakan nilai-nilai yang lebih besar, menjadikannya sebuah ikon dalam evolusi mobil subcompact crossover SUV.
Â
Advertisement