VinFast VF 3 Jadi Primadona Uji Coba di IIMS 2025

Sepanjang pameran yang berlangsung selama 10 hari, VinFast VF 3 menjadi primadona uji coba dengan mencatat 1.582 kali test drive.

oleh Tim Otomotif Diperbarui 05 Mar 2025, 19:01 WIB
Diterbitkan 05 Mar 2025, 19:01 WIB
VinFast VF 3
VinFast VF 3 menjadi mobil listrik paling banyak dicoba pengunjung di arena test drive IIMS 2025.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Sepanjang pameran IIMS 2025, VinFast VF 3 menjadi primadona uji coba dengan mencatat 1.582 kali test drive. Angka ini bukan hanya membuktikan tingginya animo pengunjung, tetapi juga menunjukkan bahwa SUV listrik kecil dari Vietnam mampu bersaing dan diterima dengan sangat baik oleh pasar otomotif Indonesia.

"Kami merasa sangat terhormat atas penghargaan ini. Respon luar biasa dari para pengunjung terhadap VF 3 menguatkan komitmen kami untuk menghadirkan solusi transportasi inovatif dan ramah lingkungan bagi masyarakat Indonesia," ujar Pham Sanh Chau, CEO VinFast Asia, dalam pernyataan resminya.

Sebetulnya, kehebatan VinFast VF 3 sudah terlihat sejak peluncurannya di Vietnam. Model ini mencatat angka pre-order yang luar biasa, yaitu sebanyak 27.400 pesanan dalam waktu hanya tiga hari pada tahun 2024.

Popularitasnya kini menjalar hingga ke Indonesia, di mana pengunjung IIMS tidak hanya tertarik mencoba kendaraan ini, tetapi juga langsung melakukan pemesanan setelah uji coba.

Keunggulan utama VinFast VF 3 terletak pada desainnya yang begitu ideal untuk jalanan perkotaan yang sering kali padat.

Dengan dimensi panjang 3.190 mm, lebar 1.679 mm, dan tinggi 1.652 mm, mobil listrik ini menawarkan kenyamanan berkendara tanpa kompromi. Dilengkapi dengan roda berukuran 16 inci dan ground clearance 175 mm.

Di tengah harga mobil baru yang semakin melambung, VF 3 muncul sebagai pilihan menarik. Harganya yang kompetitif, efisiensi tinggi, serta fitur lengkap menjadikannya solusi kendaraan ramah di kantong.

Menurut survei terbaru, sekitar 56 persen masyarakat merasa harga mobil baru semakin sulit dijangkau. Namun, VinFast berhasil membalikkan keadaan dengan menawarkan alternatif yang menggoda bagi para konsumen Indonesia.

Salah satu momen menarik di IIMS 2025 adalah ketika Ketua PSSI, Erick Thohir, menjadi salah satu pembeli VF 3. Erick langsung memesan unit berwarna Crimson Red usai penandatanganan kerja sama resmi antara VinFast dan PSSI.

Ini sekaligus menandai dukungan terhadap kendaraan listrik yang lebih ramah lingkungan di Indonesia.

 

Promosi 1

Skema Buyback

Untuk semakin menarik minat konsumen, VinFast meluncurkan berbagai program promosi yang menggiurkan. Bagi 1000 pelanggan pertama, tersedia potongan harga awal sebesar Rp7.850.000.

Selain itu, bagi konsumen yang memesan sebelum 30 Juni 2025, akan ada tambahan cashback hingga Rp30 juta. Tidak berhenti di sana, VinFast juga menawarkan pengisian daya gratis selama tiga tahun di stasiun pengisian V-GREEN.

Untuk memberikan rasa aman kepada konsumen, VinFast meluncurkan skema buyback yang menguntungkan. Dengan skema ini, konsumen dapat menjual kembali kendaraan mereka dengan harga yang telah ditentukan.

Nilai buyback dimulai dari 90 persen harga asli untuk enam bulan pertama, lalu turun menjadi 86 persen setelah satu tahun, 78 persen setelah dua tahun, dan 70 persen setelah tiga tahun.

Program ini memberikan jaminan fleksibilitas finansial yang jarang ditawarkan oleh produsen lain. 

Sumber: Oto.com

Infografis Manfaat Berjalan Kaki Bagi Kesehatan
Infografis Manfaat Berjalan Kaki Bagi Kesehatan. Source: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya