Liputan6.com, Jakarta - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DKI Jakarta resmi mengusung Sandiaga Uno sebagai calon gubernur di Pilkada DKI Jakarta 2017.
"Kami menyatakan dukungan untuk Sandiaga Salahudin Uno dicalonkan sebagai calon Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022," ujar Ketua DPWÂ PKB DKI Jakarta Hasbiallah Ilyas, di Pondok Pesantren Al Qudwah Al Muqoddasah, Cakung, Jakarta Timur, Kamis (25/8/2016).
Deklarasi pengusungan Sandiaga dibacakan dengan lantang oleh Ketua DPW PKB, yang kemudian dilanjutkan dengan serah terima pernyataan dukungan dari para tokoh PKB ke Sandiaga.
Menurut Hasbiallah, PKB telah mempertimbangkan dengan matang, berdasarkan hasil penjaringan bakal calon gubernur yang sebelumnya telah diadakan, hingga akhirnya memilih Sandiaga.
"Pak Sandi bukan semata-mata ditunjuk langsung. Beliau sudah mengikuti fit and proper test dari PKB dan sejumlah proses lainnya, yang sampai dua bulan," jelas Hasbiallah.
Sandiaga sendiri terlihat lega dan menebarkan senyum setelah menerima deklarasi PKB. Sandiaga yang hadir dengan mengenakan kemeja hijau, berpeci dan mengalungkan sarung di leher, menyalami sejumlah tokoh PKB yang menghadiri acara deklarasi itu.
"Dengan mengucap bismillahirahmanirrahim, saya terima deklarasi dari PKB. Kita canangkan Jakarta periode 2017-2022 akan lebih humanis dan lebih sejahtera," ungkap Sandiaga.
Selain tokoh-tokoh PKB, acara deklarasi ini juga dihadiri Ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) DKI Jakarta, Eko Patrio, Ketua Umum DPD Partai Demokrat DKI Jakarta, Nachrowi Ramli, dan sejumlah tokoh lain.
PKB Usung Sandiaga Uno Jadi Cagub DKI
Menurut Hasbiallah, PKB telah mempertimbangkan dengan matang hingga akhirnya memilih Sandiaga Uno jadi cagub DKI.
Diperbarui 25 Agu 2016, 16:33 WIBDiterbitkan 25 Agu 2016, 16:33 WIB
PKB deklarasikan Sandiaga Uno jadi cagub DKI Jakarta. (Liputan6.com/Nanda Perdana Putra)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 Energi & TambangJakarta Gelap Satu Jam Hari Ini: Aksi Hemat Energi untuk Bumi
10
Berita Terbaru
5 Outfit Vintage Pria Terbaru, Tampil Trendi dengan Gaya Klasik 2025
Pembunuh Senyap di Gaza Itu Bernama Asbes
Libatkan Masyarakat Lokal, Jurus Ampuh Suzuki dari Aksi Premanisme di Pabrik
Pallu Konro, Sajian Iga Sapi Khas Bugis dengan Cita Rasa Asam Manis yang Menggoda Selera
Harga Emas Antam Hari Ini 27 April 2025 Usai Tak Lagi Cetak Rekor Termahal
Prediksi Liga Inggris Bournemouth vs Manchester United: Setan Merah Temukan Berlian Baru?
Armand Maulana Kenang Kebaikan Almarhumah Bunda Iffet, Dipeluk Setiap Habis Manggung
Tips dan Panduan Lengkap Memilih Gamis yang Nyaman, Perhatikan Cara Mencucinya agar Awet
5 Desain Rumah Minimalis 6x10: Hemat Ruang, Tetap Elegan
Doa Ganjar untuk Bunda Iffet Slank: Semoga Ibadahnya Diterima Allah
5 Drama Cina Rekomendasi Genre Romance Netflix, Bisa Jadi Hiburan Saat Santai
Mensesneg: Seleksi SMA Taruna Nusantara Tidak Boleh Ada Titipan