Begini Suasana Nobar Debat Capres Cawapres di Luar Hotel Bidakara

Massa pendukung kedua pasangan calon (paslon) turut hadir di Hotel Bidakara.

oleh Devira Prastiwi diperbarui 17 Jan 2019, 20:40 WIB
Diterbitkan 17 Jan 2019, 20:40 WIB
Nobar debat capres dan cawapres
Begini suasana nonton bareng atau nobar debat capres dan cawapres edisi perdana di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan. (Merdeka.com/Ronald)

Liputan6.com, Jakarta - Debat capres dan cawapres edisi perdana akhirnya digelar malam ini, Kamis (17/1/2019). Debat ini diadakan di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan dan dimulai pukul 20.00 WIB.

Massa pendukung kedua pasangan calon (paslon) turut hadir di Hotel Bidakara. Baik itu pendukung Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin maupun Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Guna mengatisipasi membludaknya pendukung di dalam ruangan, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pun menyiapkan dua layar besar di luar gedung Hotel Bidakara untuk para pendukung menonton debat capres dan cawapres ini.

Begini suasana nonton bareng atau nobar debat capres dan cawapres edisi perdana di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan. (Merdeka.com/Ronald)

Dalam foto tersebut, terlihat massa pendukung pasangan 02 Prabowo-Sandiaga. Mereka kompak menggunakan pakaian berwarna putih.

Begini suasana nonton bareng atau nobar debat capres dan cawapres edisi perdana di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan. (Merdeka.com/Ronald)

Tak hanya itu, nampak juga massa pendukung paslon 01 Jokowi-Ma'ruf. Rupanya, mereka juga menggunakan pakaian berwarna putih.

Begini suasana nonton bareng atau nobar debat capres dan cawapres edisi perdana di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan. (Merdeka.com/Ronald)

Meski begitu, lapangan yang disediakan layar besar tersebut tidak terlihat penuh sesak oleh massa pendukung. Mereka menyebar menonton debat.

Begini suasana nonton bareng atau nobar debat capres dan cawapres edisi perdana di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan. (Merdeka.com/Ronald)

Puluhan aparat kepolisian nampak berjaga acara nobar debat capres dan cawapres perdana ini.

Debat Perdana

Busana Simpatisan Jokowi-Ma'aruf Amin dan Prabowo-Sandiaga Uno
Busana para simpatisan Jokowi-Ma'aruf Amin dan Prabowo-Sandiaga Uno di Debat Pertama Pilpres 2019. (dok. Instagram @rumahpemilu/https://www.instagram.com/p/BsvFK0Clh1i/Putu Elmira)

Debat capres dan cawapres perdana ini mengambil tema Hukum, HAM, Korupsi, dan Terorisme. KPU pun telah menunjuk dua orang moderator dan enam orang panelis dalam memandu debat capres dan cawapres ini.

Moderator yang dipilih adalah Ira Koesno dan Imam Priyono. Sedangkan keenam panelis yang dipilih adalah Hikmahanto Juwana, Bagir Manan, Ahmad Taufan Damanik, Bivitri Susanti, Margarito Kamis, dan terakhir Agus Rahardjo.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya