Kuliah Kebangsaan FISIP UI, Ganjar Pranowo: Saya Diundang ke Sini Karena Survei

Bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo mengisi kuliah kebangsaan di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia (FISIP UI), Senin (18/9/2023).

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 18 Sep 2023, 10:32 WIB
Diterbitkan 18 Sep 2023, 10:31 WIB
Bakal capres Ganjar Pranowo dalam Kuliah Kebangsaan FISIP UI
Bakal capres Ganjar Pranowo dalam Kuliah Kebangsaan FISIP UI (Foto: Tangkapan layar Youtube Televisi UI)

Liputan6.com, Jakarta - Bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo mengisi kuliah kebangsaan di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia (FISIP UI), Senin (18/9/2023). Mengawali paparannya, Ganjar Pranowo mengaku dirinya merupakan bagian dari alumni FISIP UI.

"Saya senang bisa bertemu dengan keluarga saya, di mana saya pernah menimba ilmu di sini," kata Ganjar.

Ganjar kemudian menyinggung bahwa dirinya bisa menjadi pembicara dan diundang untuk mengisi kuliah di UI karena namanya masuk sebagai calon kuat capres di berbagai survei.

Menurut dia, apabila tidak ada survei, ia tidak yakin bisa diundang menjadi pembicaraan.

"Tentu saya diundang ke sini karena survei. Saya tidak terlalu yakin kalau saya tidak ada di survei Anda mengundang saya," ujar disambut tawa peserta kuliah kebangsaan.

Saat masih menjadi Gubernur Jawa Tengah, ia mengaku pernah diundang untuk menjadi pembicara di hadapan para mahasiswa baru Universitas Indonesia. Saat itu ia berhadapan dengan pejabat pusat, sementara ia masih pejabat kampung.

"Saya masih ingat dengan beberapa pejabat yang jauh lebih penting dari saya saat itu karena pejabat pusat, karena kalau saya pejabat kampung di daerah," kata Ganjar.

"Dari situlah kemudian saya teringat betul mungkin kali itu saya kembali ke kampus ini, dan ini kali kedua saya bisa datang. Sekali lagi terima kasih," sambungnya.

Diketahui, kedatangan Ganjar di Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik (FISIP) UI ini untuk mengisi kuliah kebangsaan dengan tema 'Hendak ke Mana Indonesia Kita?'.

Sebelum Ganjar, kuliah kebangsaan ini lebih dulu diisi oleh Bakal Calon Presiden (Bacapres) Anies Rasyid Baswedan, pada 29 Agustus 2023.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Ganjar Pranowo Pakai Baju Garis Hitam-Putih, Penuhi Undangan Kuliah Kebangsaan Fisip UI

Bakal Capres Ganjar Pranowo di Universitas Indonesia (18/9/2023).
Bakal Capres Ganjar Pranowo di Universitas Indonesia (18/9/2023). (Merdeka.com/ Nur Habibie)

Bakal Calon Presiden (Bacapres) Ganjar Pranowo tiba di Kampus Universitas Indonesia (UI), Depok, Jawa Barat. Ia tiba di Balai Serbaguna Purnomo Prawiro sekira pukul 08.58 WIB.

Setibanya di lokasi, mantan Gubernur Jawa Tengah yang memakai baju garis hitam-putih serta celana hitam ini langsung disambut oleh sejumlah mahasiswa serta para pengajar Universitas Indonesia yang sudah lebih dulu berada di lokasi.

Ketika itu, Ganjar terlihat menghampiri beberapa mahasiswa sebelum bersalaman dengan para dosen dan duduk di kursi yang disediakan.

Tak begitu jelas apa yang diobrolkan oleh Ganjar dengan mahasiswa tersebut. Namun, saat itu terlihat tidak sebentar. Bahkan, Ganjar sempat memegang pundak dari salah satu mahasiswa yang diajak berbicara.

"Pak Ganjar, Pak Ganjar," teriak beberapa mahasiswa di lokasi, Senin (18/9/2023).

Sambil meneriaki nama Ganjar, sejumlah orang pun juga terlihat mengeluarkan handphone dari sakunya untuk mengabadikan momen tersebut dengan mengambil foto Ganjar.

Infografis Puan Maharani Sebut Nama Termasuk AHY Masuk Radar Cawapres Ganjar Pranowo. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Puan Maharani Sebut Nama Termasuk AHY Masuk Radar Cawapres Ganjar Pranowo. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya