Liputan6.com, Yogyakarta - Selalu saja ada hal unik yang menjadi perbincangan warganet. Baru-baru ini, jagat Twitter dan Tiktok sedang diramaikan dengan istilah 'cepmek'.
Terhitung hingga pagi ini, sebanyak 41 ribu pengguna Twitter membicarakan hal ini hingga menjadi trending topic. Tak hanya di Twitter, istilah ini pun juga menghiasi for your page (FYP) Tiktok.
Istilah yang dipopulerkan oleh akun Tiktok Alif_TikTok ini merupakan istilah untuk menyebut gaya rambut. Tiktokers yang sering menirukan suara dan gaya Dilan dalam film "Dilan 1990" ini menyebut istilah cepmek ketika ada salah satu pengikutnya yang menanyakan tentang gaya rambut yang ia miliki.
Advertisement
Baca Juga
Dengan suara khas lengkap dengan jaket jeans ikonik ala Dilan, ia pun mengungkapkan bahwa gaya rambut yang ia miliki adalah gaya cepmek atau cepak mekar. Sesuai namanya, gaya rambut ini memiliki model cepak di samping kiri, kanan, dan belakang. Sementara itu, bagian atas, termasuk poni, mekar ke segala arah.
"Rambutnya model apa? Kamu nanya rambutnya model apa? Yaudah, biar aku kasih tahu ya. Rambut aku ini model cepmek namanya," ujar si Dilan Bekasi dengan username Tiktok @mikey22287.
Postingan tersebut pun sontak menjadi pembicaraan di dunia maya selama beberapa hari. Bahkan ada beberapa akun yang memparodikan video tersebut, lengkap dengan gaya rambut cepmeknya.
Â
(Resla Aknaita Chak)
Tokyo Revengers
Sebelumnya, Alif_Tiktok juga sempat banyak diperbincangkan karena menirukan anime Tokyo Revengers. Saat itu ia membuat video dengan menirukan beberapa potongan kalimat dari anime tersebut, yakni "Oi Kiyomasa, nande nande gambare baka".
Postingan tersebut pun juga tak kalan populernya dengan video cepmek. Beberapa pengikutnya juga turut memparodikan, bahkan ada yang meminta untuk dibuatkan tutorialnya.
Advertisement