Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U20, Berikut Link Streamingnya

Pertandingan Timnas Indonesia U20 siap digelar mulai hari ini, berikut ini jadwal lengkap pertandingannya dan link streamingnya.

oleh Natasa Kumalasah Putri diperbarui 25 Sep 2024, 15:03 WIB
Diterbitkan 25 Sep 2024, 14:56 WIB
Timnas Indonesia U-20
Pemain belakang timnas Indonesia U-20, Kakang Rudianto merayakan golnya ke gawang Fiji pada laga International Friendly Match di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (17/2/2023). Timnas Indonesia U-20 berhasil meraih kemenangan perdana dengan skor 4-0 dalam turnamen mini yang digelar sebagai bagian persiapan jelang tampil di Piala Asia U20 2023. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Bandung - Timnas Indonesia U-20 dijadwalkan untuk bertanding dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Melalui pertandingan tersebut para Skuad Garuda akan bertanding dalam fase Grup F dan berlangsung mulai hari ini, Rabu (25/9/2024).

Pada pertandingan hari ini para pemain Timnas Indonesia U20 akan melawan Maladewa di Stadion Madya, Jakarta. Berdasarkan situs resmi PSSI pelatih Timnas U20, Indra Sjafri menuturkan persiapan para pemain sudah baik hingga saat ini.

“Persiapan semakin baik hingga saat ini dan siap mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 yang dimulai besok melawan Maladewa. Mudah-mudahan kita bisa lolos ke Piala Asia U-20 2025 di China nanti,” kata Indra, Selasa (24/9/2024).

Indra menyebutkan seluruh pemain dalam kondisi yang siap terutama untuk memberikan yang terbaik dalam pertandingan hari ini. Selain itu, Indra juga menyebutkan fokus para pemain saat ini pada pertandingan melawan Maladewa.

“Semua pemain siap memberikan yang terbaik pada pertandingan besok. Tadi saya meeting dengan pemain, kita akan selesaikan satu per satu game, jadi kami fokus dulu besok karena pertandingan pertama lawan Maladewa yang kedua lawan Timor Leste, dan terakhir Yemen,” katanya.

Sementara itu pelatih Maladewa, Ahmed Shakir juga memberikan tanggapan terkait pertandingan hari ini. Dia menyebutkan bahwa pemainnya telah mempersiapkan diri sejak awal Juli lalu dan telah mengikuti beberapa turnamen sebagai persiapan.

“Sebagian dari pemain saya masih pelajar, jadi mereka harus sekolah dan saya terpaksa mengganti beberapa pemain saya. Itu adalah tantangan berat buat saya, tetapi saya senang dengan persiapan tim kami,” katanya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-20

Timnas Indonesia U-20
Pemain timnas Indonesia U-20 merayakan gol ke gawang Fiji pada laga International Friendly Match di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (17/2/2023). Timnas U-20 Indonesia berhasil meraih kemenangan perdana dengan skor 4-0 dalam turnamen mini yang digelar sebagai bagian persiapan jelang tampil di Piala Asia U20 2023. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Berikut ini jadwal lengkap pertandingan Timnas Indonesia U-20 dalam Kualifikasi Piala Asia U-20 2025:

Indonesia vs Maladewa

  • Rabu, 25 September 2024 | 19.30 WIB.
  • Stadion Madya.

Timor Leste vs Indonesia

  • Jumat, 27 September 2024 | 19.30 WIB.
  • Stadion Madya.

Indonesia vs Yaman

  • Minggu, 29 September 2024 | 19.30 WIB.
  • Stadion Madya.

Sebagai informasi, pertandingan Timnas Indonesia U-20 melawan tiga negara tersebut menjadi pertandingan penting bagi para Skuad Garuda untuk bisa lolos ke putaran final Piala Asia U-20.


Link Streaming Timnas Indonesia U20

Hadapi Maladewa di Laga Perdana Kualifikasi Piala Asia U-20 2025, Seperti Ini Persiapan Timnas Indonesia
Pemain timnas Indonesia U-20 saat mengikuti sesi latihan di Lapangan A Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (24/9/2024). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Pertandingan Timnas Indonesia U20 dalam Kualifikasi Piala Asia U-20 bisa disaksikan secara langsung melalui stasiun televisi SCTV dan Indosiar. Selain itu, masyarakat juga bisa menonton pertandingannya melalui platform streaming Vidio.

Melalui platform Vidio para penonton bisa memilih paket live streaming untuk konten sport mulai dari pilihan paket Platinum dengan harga Rp 39 ribu atau paket Diamond (Platinum+Premier League) mulai dari Rp 79 ribu.

Sementara itu berikut ini link yang bisa diakses untuk menyaksikan pertandingannya secara streaming:

Link: vidio.com/live/17904-afc-u20-asian-cup-qualifiers?schedule_id=3749106.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya