Twitter Tawarkan Harga Saham US$ 17- US$ 20

Twitter berencana menjual saham perdana di kisaran harga US$ 17- US$ 22. Jika dirupiahkan, harganya sekitar Rp 189.414-Rp 222.840 per saham.

oleh Agustina Melani diperbarui 25 Okt 2013, 12:43 WIB
Diterbitkan 25 Okt 2013, 12:43 WIB
twitter-131016b.jpg
Twitter berencana menjual saham perdana di kisaran harga US$ 17- US$ 22. Jika dirupiahkan, harga perdana saham itu sekitar Rp 189.414-Rp 222.840 per saham. Nilai tukar rupiah yang dipakai memakai kurs tengah Bank Indonesia (BI) di level Rp 11.142 terhadap dolar Amerika Serikat.

Perusahaan media sosial ini menawarkan 70 juta saham dengan perolehan dana yang diraup sekitar US$ 1,4 miliar dari penawaran perdana saham. Nilai Twitter dapat mencapai US$ 10,9 miliar.

Seperti dikutip CNBC, Jumat (25/2013), perusahaan tidak menyebutkan kapan penawaran perdana saham itu dilakukan.

Salah satu sumber mengatakan, penetapan harga perdana saham dilakukan pada 6 November 2013. Dengan begitu, penawaran perdana saham akan dimulai pada 7 November 2013.

Twitter akan mencatatkan saham perdana di New York Stock Exchange dengan simbol TWTR (Ahm/Igw).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya