Klarifikasi Suap Hakim Agung, Julia Perez Datangi Komisi Yudisial

Jupe bersama pengacaranya, Malik Bawazier mendatangi Gedung Komisi Yudisial terkait isu suap terhadap Hakim Agung Gayus Lumbuun.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 12 Mar 2014, 15:40 WIB
Diterbitkan 12 Mar 2014, 15:40 WIB
Julia Perez
Julia Perez [Liputan6.com/Rini Suhartini]

Liputan6.com, Jakarta Julia Perez (Jupe) mendatangi Komisi Yudisial yang terletak di kawasan Salemba, Jakarta Pusat, Rabu (12/3/2014). Bersama kuasa hukumnya, Malik Bawazier, Jupe berencana untuk melakukan klarifikasi terkait rumor menyuap Hakim Agung Gayus Lumbuun.

Jupe pun belum banyak berkomentar soal klarifikasi yang akan disampaikan kepada para hakim di Komisi Yudisial. Dengan langkah cepat, Jupe bersama Malik langsung memasuki salah satu ruangan yang berada di area Komisi Yudisial.

"Nanti akan kita jelaskan, tapi nanti ya. Soalnya sudah ditunggu di dalam," ucap Jupe sesaat sebelum memasuki salah satu ruangan di Komisi Yudisial.

Diberitakan sebelumnya, pihak keluarga Dewi Perssik (Depe) sempat mendatangi Komisi Yudisial untuk mengadukan ketidak adilan hukum yang dialaminya terkait vonis 3 bulan penjara dari Mahkamah Agung karena kasus cakar-cakaran dengan Jupe.

Di tengah persoalan tersebut, tiba-tiba muncul kabar kalau Jupe melakukan penyuapan terhadap Hakim Agung Gayus Lumbuun. Penyuapan tersebut dilakukan untuk mengurung Depe dibalik jeruji besi. Rumor yang beredar, Jupe menggelontorkan uang senilai Rp 700 juta untuk diberikan pada Gayus Lumbuun.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya