Liputan6.com, Tokyo, Jepang Sebuah lembaga di Jepang bernama Chiba Institute of Technology Tokyo Skytree Town Campus, beberapa waktu lalu mengumumkan rencana pembuatan ukuran nyata pesawat VF-25F dari anime Macross Frontier pada 22 Februari 2014 lalu.
Kini, pihak Town Campus yang terletak di Solamachi, SkyTree Tokyo, Jepang itu, telah resmi menampilkan hasil dari penelitian Chiba Institute of Technology melalui sebuah pameran khusus.
Pesawat VF-25F kini berada di Area II Planetary Exploration Zone yang dibuka di hari yang sama dengan pameran tersebut. Di dalam pameran, terdapat tujuh aktivitas berbeda, termasuk bioskop angkasa 3D, penjelajahan permukaan matahari, pameran katana dari batu meteor, dan foto-foto resolusi tinggi dari pesawat angkasa SELENE yang mengorbit di sekitar bulan.
Dalam anime Macross Frontier, pesawat VF-25F Valkyrie merupakan kendaraan perang milik karakter utamanya, Alto Saotome. Kendaraan tersebut memiliki tiga wujud, yaitu mode pesawat tempur (fighter mode), mode humanoid/manusia (Battroid mode), dan gabungan keduanya (Gerwalk mode).
Model VF-25F ukuran nyata yang ada di pameran, dibuat dalam mode 'Gerwalk'. Demi proyek ini, Pusat Teknologi Robotik Masa Depan (lebih dikenal sebagai fuRo) milik Chiba Institute of Technology, berkolaborasi dengan pencipta Macross Frontier, Shoji Kawamori dan art director Hidetaka Tenjin.
Shoji Kawamori memberi tema proyeknya dengan judul 'Macross feat. CIT Project', dan menyatakan bahwa tujuan mereka adalah untuk menciptakan robot yang belum pernah ada sebelumnya. Model VF-25 Valkyrie berkuran sama dalam mode Gerwalk, sudah pernah dipamerkan di Ikebukuro pada 2012 dan di Yokohama pada 2013.
Macross Frontier merupakan cerita dari manga karya Aoki Hayato yang terbit pada 26 Desember 2007 hingga 2009 dan terdiri dari lima volume. Manganya kemudian dilanjutkan lagi dengan beragam judul-judul lain hingga animenya tayang perdana pada April 2008.
Penayangan animenya sendiri menjadi perayaan 25 tahun serial televisi Super Dimension Fortress Macross yang mengudara sejak 1982–1983. Macross Frontier berkisah 47 tahun setelah serial televisi klasiknya. Kisahnya sendiri masih seputar perseteruan manusia dengan alien yang tidak mengakui kehadiran makhluk di bumi.
Pesawat Anime Macross Frontier Mendarat di Tokyo
Ukuran nyata dari pesawat VF-25F dari anime Macross Frontier baru saja dipamerkan di Tokyo.
diperbarui 20 Mar 2014, 22:50 WIBDiterbitkan 20 Mar 2014, 22:50 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Berbaju Putih, Pramono-Rano Hadiri Kampanye Akbar di GBK Senayan
Tips Konsisten Diet: Panduan Lengkap Mencapai Berat Badan Ideal
Ahli: Perubahan Iklim Membuat Durasi 1 Hari Terasa Lebih Panjang
Sejauhmana Orangtua Berhak Ikut Campur Saat Anaknya Dihukum Guru?
Kejutan di Piala AFF 2024, Shin Tae-yong Gaet 3 Pemain Baru untuk Timnas Indonesia
Tips Belanja Bulanan Hemat: Panduan Lengkap Mengatur Pengeluaran
Benarkah Mandi Tengah Malam Menyebabkan Rematik? Begini Penjelasan dalam Islam
8 Perilaku Orang yang Sulit Melupakan Kenangan Menyakitkan Ini Muncul Tanpa Disadari
Ridwan Kamil-Komunitas Pulogadung Bersatu, Teken Kontrak Politik Anti Radikalisme
VIDEO: Menyembuhkan Luka Bakar dengan Tepung Terigu, Benarkah Efektif?
Taman Hutan Bukit Soeharto, Saksi Bisu Sejarah Kutai Kartanegara
ColorOS 15 Resmi Dirilis! Cek Fitur Baru dan Daftar HP Oppo yang Dapat Update