Liputan6.com, Tokyo Grup Arashi yang saat ini sedang meraih kepopuleran di Jepang dan dunia, berencana untuk mengadakan konser ulang tahun yang ke-15. Demi menunjang hari spesialnya itu, mereka memilih Oahu, Hawaii sebagai lokasi utamanya.
Bagi Arashi, Hawaii merupakan tempat istimewa sejak lama. Pasalnya, pada 1999 lalu mereka pernah menggelar konferensi pers perdana di Honolulu, seperti diwartakan JPop Asia, Jumat (9/5/2014).
Diberi judul Arashi Blast in Hawaii, kelima pria pujaan para wanita ini bakal menyelenggarakan konsernya pada 19 dan 20 September 2014 mendatang. Konsep panggung mereka pun ditaksir bakal tergolong sangat megah.
Hal itu didukung dengan kabar bahwa lokasi panggungnya bakal diadakan di tempat terbuka dengan pemandangan laut di dekatnya. Bahkan, kapasitas tempat konser mereka itu bisa menampung sebanyak 30 ribu orang.
Uniknya, Arashi turut mempersiapkan sebuah paket perjalanan bagi anggota fans club yang tertarik untuk terbang ke Hawaii demi konsernya. Terdapat juga bangku khusus bagi para fans lokal di Hawaii.
Enam tahun lalu, mereka sempat menggelar tur Arashi Around Asia 2008 yang tergolong sangat besar dan sukses. Belakangan, Arashi bakal merilis single baru berjudul Dare mo Shiranai pada 28 Mei 2014.
Arashi resmi terbentuk pada 1999 dan beranggotakan Satoshi Ohno, Sho Sakurai, Masaki Aiba, Kazunari Ninomiya, dan Jun Matsumoto. Mereka kini dikenal sebagai boyband senior di Negeri Sakura dengan karyanya yang spektakuler.(Rul/Mer)
Arashi Rayakan Ultah ke-15 di Hawaii
Bagi Arashi, Hawaii merupakan tempat istimewa sejak lama. Pasalnya, pada 1999 lalu mereka pernah menggelar konferensi pers perdana di sana.
Diperbarui 09 Mei 2014, 12:40 WIBDiterbitkan 09 Mei 2014, 12:40 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
RUPST BTN Sepakati Tebar Dividen Rp 53,57 per Saham hingga Restrukturisasi Unit Syariah
Sejumlah Pejabat Otoritas Moneter Jadi Komisaris Bank BUMN, Ini Respons BI
Fokus Pagi : Akibat Korsleting, Kebakaran Landa Permukiman Padat Penduduk di Grogol Petamburan
PBB: Pemotongan Bantuan Internasional Bisa Hambat Perang Melawan Penyakit pada Anak
Puncak Arus Mudik di Pelabuhan Bakauheni Diprediksi Pada H-3 Lebaran
Arus Mudik Lebaran 2025, Stasiun Pasar Senen Dipadati Pemudik
Pesan Cak Imin di Mudik Lebaran 2025: Jakarta Penuh, Jangan Pulang Bawa Keluarga Tanpa Skill
Pramono Anung Bebaskan Pajak Rumah dan Apartemen di Bawah Rp 2 Miliar
Mudah dan Praktis, Cara Bagi-Bagi THR Lebaran Lewat DANA
Bahlil Pastikan Stok LPG di Surabaya Aman, Wanti-wanti Jangan Dioplos
Bakal Go Private, BEI Suspensi Saham HITS Mulai Hari Ini 26 Maret 2025
Ibnu Jamil, Atta Halilintar, hingga Ganindra Bimo Rayakan Kemenangan Timnas Indonesia di Stadion GBK