Liputan6.com, Jakarta Mantan personel 3 Kucing, Devie Fitria kini punya kesibukan baru. Selain eksis di panggung musik, Devie juga tengah serius mempelajari teknik disc jockey (DJ) bersama dengan sahabatnya, DJ Jacqulline Alexandre.
Sebelumnya, dara berusia 25 tahun ini tak pernah berencana untuk menjajal profesi sebagai seorang DJ. Tapi, pertemuannya dengan Jacquelline Alexandre mengubah haluannya untuk merambah profesi tersebut.
"Jadi disela-sela kesibukan aku, sering ngumpul dan ketemu juga sama Jacquelline. Terus muncul ide untuk belajar nge-DJ dan keterusan," ucap Devie Fitria saat ditemui di Senayan City, Jakarta Pusat, Senin (20/10/2014).
Meski mempelajari teknik DJ, Devie mengaku tak mau serius menjadikannya sebagai sebuah profesi. "Aku anggapnya cuma sebagai pengisi waktu luang saja. Belajar nge-DJ kalau lagi nggak sibuk manggung saja," papar dia.
Diakuinya, dunia musik tak mampu membuat Devie Fitria menduakan profesinya sebagai penyanyi. Saat ini, ia hanya ingin eksis untuk menggapai prestasi di panggung musik bersama grup barunya, D'Women.
"Karena sekarang aku sama D'Women lagi sibuk juga kan tampil ke sana-sini. Susah juga bagi waktunya kalau harus sambil DJ. Jadi aku pilih bermusik saja," tutup Devie Fitria.(Gie/Mer)
Devie Fitria Eksis Nge-DJ, Tinggalkan Dangdut?
Devie Firtria semula tak pernah berencana untuk menjajal profesi sebagai seorang Disc Jockey.
diperbarui 21 Okt 2014, 16:20 WIBDiterbitkan 21 Okt 2014, 16:20 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
7 Tempat Kuliner Sentul dengan View yang Cantik, Bagus untuk Refreshing
Mengenali Ciri Skoliosis: Panduan Lengkap untuk Deteksi Dini
350 Caption Perpisahan Kerja Menyentuh Hati untuk Rekan dan Atasan
Seskab Mayor Teddy Tegur Pejabat Negara RI 36 yang Pengawalnya Arogan di Jalan
5 Makanan dengan Hampir Nol Kalori untuk Memulai Diet Anda
Aroma Tubuh Mahalini Saat Hamil Disorot, Warganet Tebak-tebakan Merek Parfum
Harga Minyak Melonjak Usai AS Beri Sanksi Rusia
Pentingnya Monitoring Jaringan Andal untuk Kelancaran dan Keamanan Sektor Perbankan
Intip, 6 Rekomendasi Destinasi Wisata Gratis di Jakarta
Rupiah hingga Data Ekonomi AS Bebani IHSG pada 6-10 Januari 2025
Saudara Tiri Presiden Filipina Diizinkan Terbang ke Indonesia Usai Insiden Mabuk di Pesawat
VIDEO: Blau Sebagai Pengobatan Gondongan, Fakta atau Sekadar Mitos?