Istri Melahirkan, Judika Sedih Tak Bisa Menemani

Duma Riris memaklumi kesibukan sang suami, Judika yang tak bisa menemaninya saat melahirkan karena harus manggung keluar kota.

oleh Julian Edward diperbarui 22 Okt 2014, 16:50 WIB
Diterbitkan 22 Okt 2014, 16:50 WIB
Duma Riris

Liputan6.com, Jakarta Judika mengaku sedih ketika tahu sang istri, Duma Riris, melahirkan. Pasalnya, saat proses persalinan Judika tak bisa mendampingi sang istri.

Seperti diketahui, Duma melahirkan pada Senin (20/10/2014) malam. Saat itu, Judika sedang tampil mengisi acara di sebuah stasiun televisi swasta. Judika baru bisa menemui sang istri setelah kewajibannya menghibur penonton rampung.

Bahkan, Judika tak bisa lama-lama berada di sisi sang istri. Ia harus terbang ke Padang Sidempuan untuk mengisi acara. Baru lah pada Rabu (22/10/2014), Judika bisa berleha-leha dengan istri dan sang buah hati.

"Rasanya sedih nggak bisa temani lahiran," kata Judika di RS Metropolitan Medical Center (MMC), Kuningan, Jakarta Selatan.

Duma mengaku sempat sebal ketika tahu sang suami tak bisa mendampinginya di tempat persalinan. Tapi, ia sadar begitulah konsekuensi sebagai entertainer.

"Ya dibawa santai saja. Karena dia sering keluar kota, jadi sudah biasa. Tapi nggak nyangka saja, pas lahiran ditinggal juga," sindir Duma sambil tersenyum.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya