Liputan6.com, Jakarta Popularitas Sony Wakwaw di sinetron Emak Ijah Pengen ke Mekkah (EIPM) kian menjadikannya artis cilik paling bersinar tahun ini. Rezeki pun kian menghampirinya.
Setelah berhasil membelikan sepeda motor untuk sang ayah, belum lama ini juga Sony memboyong keluarganya ke rumah baru. Rumah kontrakan tersebut berlokasi tidak jauh dari lokasi syuting EIPM di kawasan Cibubur.
Ketika Sony ditanya apakah dirinya ingin memberangkatkan umroh orangtuanya, Sony pun mengangguk sembari tersenyum sumringah. Meski segala ucapannya masih butuh pengarahan, namun niat mulia Sony membuat senang orangtuanya.
"Amin amin ya Allah amin. Doa ya doa, doain Sony," ucapnya berkali-kali di lokasi syuting EIPM di kawasan Cibubur, Jakarta Timur, Jumat (2/1/2015).
Melihat perilaku Sony, Jaka, yang merupakan ayahnya tersenyum bangga. Dia mengaku senang dengan apa yang diucapkan Sony.
"Bersyukur ya Sony anaknya baik walaupun agak begitu. Saya percaya dia punya niat mulia sama orangtuanya. Kita doain aja Sony sukses terus," pungkas Jaka dalam kesempatan yang sama.
Sony Wakwaw Berniat Berangkatkan Umrah Orangtuanya
Setelah berhasil membelikan sepeda motor untuk sang ayah, belum lama ini juga Sony memboyong keluarganya ke rumah baru.
Diperbarui 02 Jan 2015, 22:00 WIBDiterbitkan 02 Jan 2015, 22:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
6 Gaya Hijab Celine Evangelista yang Baru Jadi Mualaf dan Beribadah Umrah
3 Pemain Berbahaya Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Wajib Waspada
Veddriq Leonardo Akhirnya Bisa Mudik di Lebaran 2025 setelah 4 Tahun Jauh dari Keluarga
Ojol hingga Kurir Online Dapat THR alias BHR, Bagaimana Mekanismenya?
Mengenal Tradisi Guyangan, Penyucian Kereta Kencana Jelang Grebeg Besar Kabupaten Demak
Prabowo Rencanakan Penjara Khusus Koruptor di Pulau Terpencil, Efek Jera atau Kontroversi?
Simak, Jadwal Lengkap Penetapan NIP CPNS 2024
Dua Jasad Bocah 10 Tahun Ditemukan Mengambang di Kali Cengkareng Drain Jakbar
Mantan Ajudan Jokowi Brigjen Adi Vivid Agustiadi Bachtiar Jabat Wakapolda Jabar
Mengintip Kesiapan Listrik Jelang Lebaran 2025
Sepak Bola dan Esports Bersatu, Begini Kata Cahya Supriadi
Kolaborasi Google, Polri, dan Jasa Marga Permudah Navigasi Mudik Lebaran 2025