Liputan6.com, Jakarta - Apple disebut akan melatih model AI-nya tanpa menggunakan data pribadi pengguna. Menurut Apple, mereka tidak akan melatih AI menggunakan data pengguna atau menyalinnya iPhone dan Mac mereka.
Dalam sebuah unggahan blog yang pertama dilaporkan oleh Bloomberg, Apple menguraikan rencana mereka, agar perangkat membandingkan kumpulan data sintesis dengan sampel email atau pesan terbaru dari pengguna yang telah memilih program Device Analytics.
Baca Juga
Mengutip The Verge, Rabu (16/4/2025), perangkat Apple akan menentukan input sintetis mana yang paling mendekati sampel asli. Kemudian data ini akan disampaikan ke perusahaan engan mengirimkan "hanya sinyal yang menentukan varian mana yang paling mendekati data sampel."
Advertisement
Dengan cara tersebut, Apple tidak mengakses data pengguna dan menegaskan mereka tidak akan mengakses data pengguna. Data tersebut tidak pernah meninggalkan perangkat baik iPhone maupun yang lainnya.
Selanjutnya Apple akan menggunakan sampel palsu yang paling sering dipilih untuk meningkatkan output teks AI-nya, misalnya untuk meringkas email.
Menurut Mak Gurman dari Bloomberg, saat ini Apple melatih model AI-nya hanya dengan data sintetis yang berpotensi menghasilkan respons yang kurang membantu.
Â
Tetap Jaga Privasi Pengguna
Apple pun berjuang dengan meluncurkan fitur-fitur andalan Apple Intelligence karena menunda peluncuran beberapa kemampuan dan mengganti kepala tim Siri-nya.
Namun, saat ini Apple berupaya membalikkan keadaan dengan memperkenalkan sistem pelatihan AI barunya dalam versi beta iOS dan iPadOS 18.5 serta MacOS 15.5.
Apple membicarakan penggunaan metode yang disebut privasi diferensial untuk menjaga privasi data pengguna, setidaknya sejak 2016 dengan peluncuran iOS 10 dan telah menggunakannya untuk fitur Genmoji yang didukung AI.
Hal ini juga berlaku untuk rencana pelatihan AI baru perusahaan tersebut, karena Apple mengatakan bahwa memperkenalkan informasi random ke dalam kumpulan data yang lebih luas akan membantu mencegahnya menghubungkan data ke satu orang.
Â
Advertisement
Ini 6 Fitur Baru AI yang dibawa Apple Lewat Pembaruan iOS 18.4
Sebelumnya, Apple terus mengembagkan fitur kecerdasan buatan (AI) di iPhone, iPad, dan Mac. Kini, iOS 18.4 segera meluncur dengan enam fitur baru yang makin menyempurnakan Apple Intelligence.
Simak bocoran fitur-fitur barunya yang dikutip dari 9to5mac, Kamis (27/3/2025):
1. Priority Notifications
Priority Notifications merupakan fitur yang membuat notifikasi lebih terorganisir. Notifkasi yang dianggap penting oleh Apple Intelligence akan ditampilkan di bagian khusus di layar kunci, buat yang kurang penting tetap ada tapi memiliki tampilan yang lebih sederhana.
Pengguna bisa mengaktifkan atau menonaktifkan fitur ini untuk semua aplikasi atau memilihnya secara spesifik per aplikasi.
2. Visual Intelligence Kini di iPhone 15 Pro
Sebelumnya, Visual Intelligence hanya eksklusif untuk iPhone 16, tetapi iOS 18.4 membawa fitur ini ke iPhone 15 Pro dan Pro Max.
Pengguna bisa mengaksesnya melalui tombol di Control Center, yang juga bisa disesuaikan dengan Action Button atau kontrol layar kunci.
3. Image Playground Tambah Gaya Baru
Fitur Image Playground, yang memungkinkan pengguna untuk membuat gambar AI, kini mendapat tambahan gaya baru bernama Sketch, yang memberikan efek gambar pensil. Sebelumnya, hanya tersedia dua pilihan gaya, yaitu Animation dan Illustration.
4. Ringkasan Review di App Store
Sekarang, Apple Intelligence bisa merangkum ulasan pengguna di App Store. Selain membaca review lengkap, pengguna bisa melihat ringkasan AI untuk mendapatkan gambaran cepat tentang pendapat pengguna lain terhadap suatu aplikasi atau game.
5. Dukungan Bahasa AI Baru
iOS 18.4 menambahkan delapan bahasa baru untuk Apple Intelligence, yaitu:
PrancisJermanItaliaPortugis (Brasil)SpanyolJepangKoreaMandarin (Sederhana)Â Selain itu, Apple juga menambahkan dukungan bahasa Inggris lokal untuk India dan Singapura.
6. Apple Intelligence Kini Hadir di Uni Eropa
Apple akhirnya menghadirkan fitur AI ke Uni Eropa. Sebelumnya, AI hanya bisa digunakan di Mac di wilayah tersebut, tetapi dengan iOS 18.4, pengguna iPhone dan iPad di UE kini juga bisa menikmatinya.
Kapan Rilis? Apple terus menggulirkan fitur AI baru secara bertahap selama sembilan bulan terakhir. Sayangnya, peningkatan besar pada Siri yang sudah lama dijanjikan belum juga hadir.
Namun, dengan semakin banyak fitur yang dirilis, besar kemungkinan Apple akan memperkenalkan inovasi AI baru di WWDC 2025 dengan iOS 19.
Advertisement
