Happy Salma dan Ussy Dibayar Separuh Harga

MALAM Tahun Baru 2004 menyisakan cerita sedih buat pemain sinetron Happy Salma dan presenter Ussy Sulistiawaty. Honor <I>manggung</I> di Hard Rock Cafe, Denpasar, Bali, hanya dibayar 50 persen. Kejadian itu membuat Happy dan Ussy mangkel. Sebab, mereka baru mengetahui permasalahan beberapa menit sebelum acara dimulai. Happy yang ditelepon sang manajer mengaku kaget karena cek yang diberikan kepadanya ternyata kosong. &quot;Untunglah ada sponsor yang mau bayar 50 persen,&quot; kata Happy. Tida...

oleh Liputan6 diperbarui 13 Jan 2004, 18:23 WIB
Diterbitkan 13 Jan 2004, 18:23 WIB
bib130104penipuan_logo.jpg
MALAM Tahun Baru 2004 menyisakan cerita sedih buat pemain sinetron Happy Salma dan presenter Ussy Sulistiawaty. Honor manggung di Hard Rock Cafe, Denpasar, Bali, hanya dibayar 50 persen. Kejadian itu membuat Happy dan Ussy mangkel. Sebab, mereka baru mengetahui permasalahan beberapa menit sebelum acara dimulai. Happy yang ditelepon sang manajer mengaku kaget karena cek yang diberikan kepadanya ternyata kosong. "Untunglah ada sponsor yang mau bayar 50 persen," kata Happy. Tidak hanya Ussy dan Happy yang ketiban sial. Presenter Rico Ceper yang memandu acara tersebut juga mengalami nasib serupa. Happy merasa disepelekan karena harus berjalan tanpa pengawalan saat hendak manggung. "Kita harus jalan kaki pake baju show, kan malu," aku gadis kelahiran Sukabumi, Jawa Barat, 4 Januari 1980. Meski begitu, Happy mengaku ogah mengadu ke polisi. "Kita nggak mau ribut," ucap dia. Bener nih?

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya