Liputan6.com, Jakarta Band Kotak merasa senang karena semua lagu mereka di album terbaru dijadikan soundtrack film Rock in Love. Tidak hanya itu, ketiga personel Kotak pun dijadikan pemeran utama dalam film tersebut.
Awalnya, Cella sang gitaris sempat tak yakin apakah Kotak akan bisa melewati seluruh proses akting. "Perasaannya, bisa nggak yah? Kotak ditawari main film senang, dan akhirnya semuanya lancar," kata Cella di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin (9/3/2015).
Tantri, sang vokalis menceritakan bahwa dalam menggarap soundtrack untuk film Rock N Love memang terinspirasi dari alur cerita film yang rilis pada 29 Januari 2015 yang lalu.
"Pertama ditawari akting dulu, habis itu penggarapan soundtrack setelah syuting, dan memang kebetulan hanya dua lagu baru yang belum ada di album sebelumnya," terang Tantri.
Dua lagu tersebut berjudul Rock N Love dan Kamu Adalah. Sedangkan dua lagu lainnya adalah aransemen ulang lagu lama mereka. Yakni Cuci Mata dan Beraksi. Dua lagu tersebut dibuat dengan versi live.
"Di album ini kami bikin dua lagu baru yang bersinergi dengan scene-scene yang ada difilm Rock N Love," papar Tantri.
Diakui oleh Cella bahwa ini merupakan proyek terbaru buat Kotak. Pasalnya semua lagu yang Kotak buat dalam album Rock N Love ini dijadikan soundtrack untuk film dengan judul yang sama.
"Akhirnya semua track yang Kotak buat masuk sebagai theme song film layar lebar," tandas Cella.
Semua Lagu Band Kotak Dijadikan Soundtrack Film
Tidak hanya itu, ketiga personel Kotak pun dijadikan pemeran utama dalam film tersebut.
Diperbarui 10 Mar 2015, 10:30 WIBDiterbitkan 10 Mar 2015, 10:30 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sambal Colo-colo Khas Maluku yang Sedap, Begini Cara Membuatnya
Investasi Sukuk ST014 Mulai Rp 1 Juta, Intip Kelebihannya
Detik-Detik Mentan Amran Ciduk Volume Minyakita Disunat, Tak Penuh 1 Liter
BI Tasikmalaya Sediakan Penukaran Uang Tunai hingga Rp1,8 Triliun, Cek Lokasi Penukarannya
Aksi Saling Kebut BMW Vs Fortuner di Medan Berujung Maut, Seorang Wanita Tewas
Cara Melestarikan Kearifan Lokal di Era Modern: Strategi dan Manfaatnya
Mengenal Jellybean, Kucing di Kuil China yang Diyakini Bisa Membawa Keberuntungan
Dukung Wirausaha Lokal, LamiPak Gelar Pelatihan Teknisi AC untuk Warga Desa
6 Hoaks yang Beredar Sepekan, dari Aksi Hewan sampai Pembagian Hadiah
Koleksi Ramadan Kontemporer Berkelanjutan, Kolaborasi Sapto Dojokartiko dan Pillar
Mendikdasmen Abdul Mu'ti: Sekolah Rakyat Butuh 60 Ribu Guru
7 Peristiwa Penting di Bulan Ramadhan Selain Lailatul Qadar