Trio Macan Ingin Depak Trio Macan Palsu

Dengan sering munculnya di teve, Trio Macan berharap masyarakat akan sadar mana Trio Macan asli dengan yang palsu.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 08 Sep 2015, 17:20 WIB
Diterbitkan 08 Sep 2015, 17:20 WIB
Trio Macan
Trio Macan [Foto: Sapto Purnomo/Liputan6.com]

Liputan6.com, Jakarta Musik dangdut kini kembali menggeliat dan membuat para biduannya kerap banjiran tawaran mengisi acara on air mau pun off air. Hal itu juga dirasakan trio dangdut fenomenal, Trio Macan.

Trio Macan yang kini beranggotakan Lia, Chacha dan Dara mengaku memang sedang semangat untuk tampil di teve. Selain berharap eksis, pemilik hits Iwak Peyek itu juga ingin menyingkirkan Trio Macan palsu dari kemunculan mereka di teve.

Trio Macan [Foto: Sapto Purnomo/Liputan6.com]

"Kami muncul di teve sesering mungkin akhirnya orang hafal wajah kami. Setidaknya orang tahu siapa Trio Macan yang asli," kata Dara yang diamini Lia dan Chacha saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (8/9/2015).

Menurut Trio Macan, jalur hukum sudah ditempuh oleh pelantun Iwak Peyek itu untuk menyingkirkan Trio Macan Palsu. Namun hal itu tak membuat jera Trio Macan Palsu.

Trio Macan [Foto: Sapto Purnomo/Liputan6.com]

"Kami sudah banyak tindakan, dari somasi, lapor polisi, tapi ada lagi ada lagi. Kami menutupinya dengan sering muncul di teve sesering mungkin biar orang hafal muka kita Trio Macan yang sebenarnya," lanjut Dara.

Tak hanya itu, Trio Macan juga menunjukan eksistensinya di panggung musik dangdut Tanah air dengan merilis sigle terbaru mereka berjudul Macan Ternak. "Single terbaru kami judulnya Macan Ternak, Mama Cantik Anter Anak," kata Dara. (Pur/fei)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya