Di Balik Layar Elif Indonesia: Kala Sifat Elif dan Tasya Tertukar

Nicole Elizabeth Rossi dan Velove Putri Meyer, memiliki sifat yang jauh berbeda dari karakter yang mereka mainkan di Elif Indonesia

oleh Desika Pemita diperbarui 06 Feb 2016, 16:30 WIB
Diterbitkan 06 Feb 2016, 16:30 WIB
20160207-Intip Keakraban Elif dan Tasya saat Sela Syuting Elif Indonesia
Keakraban Elif dan Tasya saat sela-sela syuting Elif Indonesia, Sentul, Bogor, (6/2). Sinetron andalan SCTV yang telah tayang sejak 1 Februari 2016 itu membuat penggemar jatuh hati dengan kelucuan tingkah pemeran ciliknya. (Liputan6.com/Gempur M Surya)

Liputan6.com, Jakarta Elif Indonesia rupanya mulai mendapatkan perhatian khusus di hati penikmatnya. Buktinya, komentar bernada positif banyak dilayangkan kepada pemain Elif Indonesia via media sosial, mulai dari Nicole Rossi yang memerankan Elif hingga Dinda Kirana sebagai Zainab atau Zeynep.

Sinetron andalan SCTV yang telah tayang sejak 1 Februari 2016 itu membuat penggemar jatuh hati dengan kelucuan tingkah pemeran ciliknya, Nicole Rossi dan Velove Meyer. Saat disambangi tim Liputan6.com, Jumat (5/2/2016) pemeran Elif dan Tasya—dalam Elif Turki adalah Tugce Emiroglu—ini tampak bersemangat.

Saat kamera mulai menyala, karakter Elif dan Tasya akan bertengkar seperti dua musuh bebuyutan. Namun, saat syuting telah selesai, dua bocah berumur lima tahun ini akan kembali bersahabat. Bahkan, keduanya sulit dipisahkan.

Keakraban pemeran Elif dan Tasya di lokasi syuting Elif versi Indonesia di kawasan Sentul, Bogor, (Liputan6.com/Gempur M.Surya)

"Aku main sama Velove. Dia suka ngejar aku. Tapi, kalau lagi ada kamera, Velove suka nakal," ujar pemeran Elif, Nicole Elizabeth Rossi, saat menggambarkan karakter Tasya yang terkadang suka menjahilinya.

Dalam Elif Indonesia, Tasya yang diperankan Velove adalah anak dari Kenan dan Anna yang di Elif versi Turki bernama Kenan dan Arzu. Tasya yang digambarkan sebagai anak manja ini, memandang Elif sebagai musuh. Sementara Elif, adalah sosok yang kalem dan lugu yang kerap terlihat sedih karena terpisah dari sang ibu.

Namun, semuanya berubah saat kamera tak rolling. Nicole Rossi adalah anak yang sangat aktif. Bahkan Velove pun mengadukan tingkah Nicole yang menurutnya sering 'menghilang' dan meninggalkannya.

Keakraban pemeran Elif dan Tasya di lokasi syuting Elif versi Indonesia di kawasan Sentul, Bogor, (Liputan6.com/Gempur M.Surya)

"Aku capek mengejar Nicole. Dia hilang entah kemana. Padahal, katanya dia mau main bareng sama aku. Tapi, aku enggak tahu dia dimana," katanya.

Hal serupa juga diungkapkan tim produksi dari Screenplay Production yang menggarap Elif Indonesia. Karakter Elif sangat jauh berbeda dengan sikap asli Nicole Elizabeth Rossi yang sangat aktif. Ternyata tak hanya Nicole, Velove juga berubah drastis saat berada di depan kamera.

Keakraban pemeran Elif dan Tasya di lokasi syuting Elif versi Indonesia di kawasan Sentul, Bogor, (Liputan6.com/Gempur M.Surya)

"Sangat bingung. Karakter Elif dan Tasya di dunia nyata tuh beda banget. Kayaknya kebalik deh," ujar seorang kru. Ia menuturkan, kala menjadi Elif, Nicole memang terlihat kalem dan pendiam. "Padahal, aslinya sibuk mengejar kupu-kupu yang hanya ada di imajinasinya," ujarnya sambil tertawa.

Ia menambahkan, hal serupa juga terjadi pada artis cilik pemeran karakter Tasya, yang dalam Elif Indonesia digambarkan aktif dan manja. "Velove yang jadi Tasya justru lebih mudah diatur. Ia malah lebih kalem. Padahal, karakternya di sinetron sangat terbalik," ujarnya. 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya