Dewi Perssik Kehilangan Anak Didik di Bintang Pantura 3

Ada mentor yang beruntung tapi juga tak beruntung terkait penampilananak didiknya di Bintang Pantura 3.

oleh Puji Astuti HPS diperbarui 17 Okt 2016, 09:00 WIB
Diterbitkan 17 Okt 2016, 09:00 WIB
Bintang Pantura 3
Bintang Pantura 3

Liputan6.com, Jakarta Dua anak didik Inul Daratista saling sikut di Panggung 8 Besar Bintang Pantura 3 Indosiar untuk grup kedua pada Minggu (16/10/2016) tadi malam. Dukungan fans pun terbelah dalam mendukung dua anak didik si Goyang Ngebor tersebut.

Hesti (Bandung), dan Duo Intan (Lampung) tak hanya harus bersaing satu sama lain demi memastikan tempat di Babak 4 Besar. Namun, mereka juga harus melawan dua anak didik dari mentor lainnya, yakni Sinta (Cirebon), anak didik Dewi Perssik, dan Ria (Bandung), anak didik Didi Kempot-Beniqno.

Sementara itu, mentor Zaskia Gotik-Jenita Janet beruntung tak mengirim wakilnya. Satu-satunya anak didik tim JaGo tersisa, Susi (Banyumas) telah lolos ke Babak 4 Besar saat menjadi peraih SMS tertinggi untuk grup pertama, yaitu sebanyak 30,61% sehari sebelumnya.

Lantas, bagaimana dengan grup kedua? Siapa yang akhirnya lolos ke Babak 4 Besar? Dan siapa pula yang harus turun panggung? Berikut ulasan singkatnya.

Menanti Babak 4 Besar

Usai penampilan keempat peserta, polling SMS lalu ditutup. Para host langsung mengumumkan perolehan SMS tertinggi yang ternyata diraih Duo Intan. Duo Intan yang mendapat SMS sebesar 30,69%, menyusul Tika (Bandung), anak didik Inul lainnya ke Babak 4 Besar.

Sayangnya, prestasi ini tak bisa diikuti rekan satu timnya. Hesti hanya mendapat SMS dukungan 22,82% saja. Raihan SMS gadis berkursi roda ini memang lebih tinggi dari Sinta (19,22%). Namun, anak didik Didi Kempot-Beniqno, Ria ternyata berhasil meraih SMS lebih banyak yaitu 27,27%. Dengan demikian, Hesti dan Sinta pun menjadi dua peserta yang harus turun panggung tadi malam.

Di sisi lain, tidak lolosnya Sinta tak hanya membuat Dewi Perssik kehilangan satu-satunya anak didik. Sinta juga membuang kesempatannya menjadi juara Bintang Pantura 3. Padahal di awal kompetisi, tim Dewi dinilai banyak orang memiliki komposisi peserta paling menjanjikan. Namun, progres peserta dari tim lain ternyata lebih baik ketimbang anak didik Dewi.

Babak 4 Besar sendiri baru akan digelar Selasa, 18 Oktober 2016 atau lusa nanti. Senin (17/10/2016) malam ini, Indosiar akan menayangkan Panggung Adu Heboh yang menghadirkan para peserta yang telah turun panggung.

Polling SMS untuk 4 peserta di Babak 4 Besar sudah dibuka sejak Senin (17/10/2016) mulai pukul 00.00 WIB. Dalam dua hari ini, pemirsa bisa terus mengirim SMS dukungan, dengan cara ketik BP spasi Nama Peserta lalu kirim sebanyak-banyaknya ke 97288.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya