Anak-anak Sahrul Gunawan Tak Tahu Soal Perceraian Orangtuanya?

Sahrul Gunawan dan sang istri resmi bercerai pada Juni 2016. Bagaimana nasib anak-anaknya?

oleh Fajarina Nurin diperbarui 11 Des 2016, 15:40 WIB
Diterbitkan 11 Des 2016, 15:40 WIB
Sahrul Gunawan
Sahrul Gunawan dan sang istri resmi bercerai pada Juni 2016.

Liputan6.com, Jakarta Perpisahan dalam rumah tangga merupakan momok menakutkan bagi pasangan menikah. Terlebih, para buah hati yang tak berdosa nantinya akan menjadi korban akibat tindakan ayah dan ibunya tersebut.

Hal itu pula yang terpaksa harus dirasakan ketiga anak Sahrul Gunawan dan Indriani Hadi, Ezzar Raditya Gunawan, Raihana Zemma Gunawan, dan Faeyza Mikail Gunawan. Usai perceraian kedua orangtuanya pada Juni 2016 lalu, ketiga bocah itu harus terbiasa menjalani hidup yang berbeda.

Seolah menghentikan waktu, pesona aktor Tanah Air tak berubah, masih tetap ganteng.

Sahrul Gunawan pun mengungkap bahwa ketiga anaknya belum sepenuhnya mengerti apa yang tengah terjadi di antara kedua orangtuanya. "Anak-anakku saat ini enggak tahu orangtuanya gimana," ujar Sahrul Gunawan saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Berbagai pertanyaan pun muncul dari sosok polos anak-anak itu tentang keanehan yang belakangan terjadi pada ayah dan ibunya. "'Kenapa sih Ayah harus di apartemen?' Pernah sesekali mereka ke apartemen dan si kakak kan sekolahnya dekat sama apartemen. Dia bilang, 'Ayah, ini deket loh, kenapa enggak pulang saja?'," ujar Sahrul Gunawan.

Sahrul Gunawan dan Indriani Hadi bersama ketiga anak mereka [foto: instagram/_sahrulgunawan]

Sahrul Gunawan pun berusaha sekuat tenaga berperilaku pada sang anak seakan tidak ada yang berubah dari orangtuanya. Karena itu, ia berusaha untuk terus berhubungan baik dengan sang mantan istri, demi ketiga anaknya.

"Sejauh ini sih, memang aku setiap hari ketemu (dengan ketiga anaknya). Sebagai bentuk perhatian saja, agar tidak terjadi apapun dengan keluarga ini. Untuk mereka, aku selalu berusaha hadir." ucap Sahrul Gunawan dengan penuh haru. (Rin)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya