Liputan6.com, Los Angeles - Kicauan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump di Twitter pada 2012 lalu kembali jadi sorotan. Uniknya, apa yang dilontarkannya itu bukan masalah politik, melainkan kisah cinta Robert Pattinson dan Kristen Stewart.
Ya, seperti dikutip dari laman Ace Showbiz, Minggu (22/1/2017), Donald Trump ternyata memberi saran kepada Robert Pattinson agar tak pernah menerima lagi Kristen sebagai kekasihnya. Saat itu ia begitu yakin bahwa Kristen akan kembali mengkhianati cinta Robert seperti yang pernah dilakukannya dulu bersama Rupert Sanders.
Advertisement
Baca Juga
"Robert Pattinson seharusnya jangan menerima Kristen Stewart lagi. Ia pernah mengkhianati Robert dan akan melakukannya lagi. Tunggu saja. Robert bisa mendapat seseorang yang lebih baik," tulis Donald via Twitter pada 2012 silam.
"Semua orang tahu kalau aku benar soal Robert Pattinson yang harus meninggalkan Kristen Stewart. Dalam beberapa tahun ke depan, ia akan berterimakasih kepadaku. Berpikirlah yang cerdas, Robert," tambahnya.
Setelah sekian lama tweet tersebut beredar, Kristen pun akhirnya mau menanggapi. Hal itu dilakukannya saat mempromosikan film hasil garapannya, Come Swim di Sundance Film Festival 2017.
"Dia (Donald Trump) pernah marah padaku pada beberapa tahun lalu. Ia terlihat begitu terobsesi, yang mana itu terlihat gila," ucap Kristen soal cuitan Donald. "Pada poin ini, kurasa dia telah menjadi bintang reality show. Kupikir dia akan segera berkicau tentang ini," tambahnya.
Â