Liputan6.com, Jakarta - Perjuangan Julia Perez (Jupe) melawan kanker serviks tak kunjung usai. Kini, bahkan kondisinya sedang menurun. Ia pun diharuskan kembali menjalani perawatan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat.
Para kerabat dan sahabat dekat pun turut mencurahkan rasa simpatik dan dukungannya untuk kesembuhan Julia Perez. Salah satunya adalah Dewi Perssik.
Advertisement
Baca Juga
Meski sempat berseteru, Dewi Perssik nyatanya memiliki rasa empati yang cukup tinggi terhadap Julia Perez. Ia paham betul apa yang dirasakan oleh pelantun "Belah Duren" itu selama melalui masa penyembuhan.
"Mbak Julia kepengin berkumpul bersama kita. Cuma karena kondisi tidak memungkinkan. Buat aku, yang penting teman-teman selalu mendoakan dan mendukung Mbak Jupe," tutur Dewi Perssik, saat ditemui kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (21/2/2017)
Bagi Dewi Perssik, saat ini doa dan dukungan dari masyarakat luas adalah salah satu hal yang menjadi sumber kekuatan Julia Perez untuk bisa sembuh.
"Buat aku, selagi teman-teman selalu mendoakan dan mendukung Mbak Jupe itu cukup, Mbak Jupe akan semangat. Enggak ada siapapun yang meninggalkan Mbak Julia. Semuanya ada buat Mbak Julia," imbuhnya. (fei)