Selain Rina Nose, Artis-Artis Ini Juga Lepas Hijab (Bagian 2)

Keputusan Rina Nose untuk melepas hijab rupanya pernah dialami sejumlah artis Indonesia lainnya.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 10 Nov 2017, 22:05 WIB
Diterbitkan 10 Nov 2017, 22:05 WIB
Rina Nose
Keputusan Rina Nose untuk melepas hijab rupanya pernah dialami sejumlah artis Indonesia lainnya. (Instagram)

Liputan6.com, Jakarta - Keputusan Rina Nose untuk melepas hijab, menjadi kabar yang sangat mengejutkan. Apalagi Rina Nose terhitung baru satu tahun menutupi rambutnya dengan hijab.

Tak hanya itu, Rina Nose juga percaya diri tampil di layar kaca setelah mengumumkan ke publik kalau dirinya tak lagi berhijab. Presenter 33 tahun itu mengaku berubah pikiran.

 

Padahal tempo hari Rina Nose pernah mengungkapkan kalau hatinya sudah mantap untuk berhijrah. "Kan memang harus dipakai akhirnya, aku sudah menemukan jawabannya. Karena sudah tahu, ya, enggak boleh dibuka lagi," paparnya.

Sebelum Rina Nose, kondisi semacam ini pernah terjadi juga oleh sejumlah selebritas wanita. Sebut saja Marshanda, Shinta Bachir, Tya Subiakto, Trie Utami dan masih banyak lagi.

Bagaimana kisah mereka dengan hijabnya? Simak ulasannya berikut ini.

1. Trie Utami

Dulu, Trie Utami selalu mengenakan penutup kepala kemana pun ia pergi. Bahkan penutup kepala itu seperti sudah menjadi ciri khas penyanyi berusia 49 tahun itu.

Di tahun 2005 silam, Trie Utami bercerai dengan Andi Analta Baso Amier. Sayangnya, usai berpisah Trie memilih melepas penutup kepalanya.

2. Tya Subiakto

Syukuran Kemenangan Reza Rahadian dan Tya Subiakto di Ajang Asia Pacifik Film Festival (Adrian Putra/bintang.com)

Hijab sudah menjadi ciri khas Tya Subiakto sejak dulu. Namun, beberapa tahun belakangan, komposer 38 tahun itu memutuskan melepas hijab.

Banyak yang mengira keputusan itu adalah dampak dari perceraiannya dengan Rudy Saputra. Namun, Tya blak-blakan dan mengaku kalau keputusannya melepas hijab itu sebagai bentuk protes terhadap sang ayah yang ketahuan selingkuh.

3. Shinta Bachir

Shinta Bachir (Ferry Noviandi/Liputan6.com)

Satu lagi selebritas yang menjadi sorotan karena hijabnya. Sejak mengalami konflik rumah tangga, Shinta Bachir mulai tidak konsisten berhijab.

Sekali waktu ia berhijab tapi di kesempatan lain, wanita 31 tahun itu membiarkan rambutnya terbuka. Parahnya lagi, di satu momen Shinta Bachir terlihat berani mengenakan bikini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya