Liputan6.com, Jakarta Persoalan yang dialami Kriss Hatta, Hilda Vitria, dan Billy Syahputra tak kunjung selesai. Malahan, persoalan mereka semakin panas. Masyarakat pun dibuat bingung siapa yang benar dan siapa yang salah lantaran masing-masing memiliki bukti kuat. Hal inilah yang membuat Uya Kuya harus turun tangan.Â
Uya Kuya sebagai orang yang mengenal ketiganya mengaku bingung. Padahal ia sempat percaya bahwa Kriss adalah pihak yang benar.
"Gue bingung habis pihak sini keluarin bukti ini, pihak sana keluarin bukti juga. Kalau analisis gue sih, pernikahan itu ada. Cuma pernikahan yang gimana gue enggak ngerti. Ada foto dan video, lihat itu gue jadi percaya sempat ada pernikahan. Lalu ada bukti-bukti katanya dipaksa," ujar Uya Kuya saat ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (8/10/2018).
Advertisement
Uya Kuya berencana mempertemukan Hilda, Billy, dan Kriss Hatta lalu menghipnotis mereka agar mau bicara blak-blakan. Namun tentu saja, bila mendapat persetujuan dari ketiganya.
"Kalau mereka mau sih ayo. Gue sih sudah menawarkan sama Billy dan Hilda untuk bertemu Kriss. Ada gue juga," kata presenter yang gemar mengoleksi sepatu mahal ini.
Â
Baca Juga
Â
Â
* Update Terkini Asian Para Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru di Sini.
Bertemu di Luar TV
Pertemuan yang diinisiasi Uya Kuya bisa dilakukan di mana saja. Apabila mereka ingin di luar televisi alias pertemuan pribadi juga tak masalah.Â
"Enggak usah ketemu di televisi juga enggak masalah. Gue siap menjadi mediator. Kalau mereka memang berkenan, enggak apa-apa," tegas pria yang memiliki penampilan nyentrik ini.
Advertisement
Billy Ingin Nikahi Hilda
Terlepas dari masalah yang tengah menjerat, Uya Kuya melihat keseriusan Billy Syahputra terhadap Hilda. Bahkan adik mendiang Olga Syahputra itu ingin menikahi kekasihnya tersebut.Â
"Billy sama Hilda sih serius kayaknya ya. Apalagi Billy mau ngawinin Hilda," tandas Uya.
Sumber: Kapanlagi.com