Liburan Bareng Ayah, Pangeran Harry dan Kakak Malah Sibuk Memungut Sampah

Pangeran Harry dan Pangeran William merasa memungut sampah adalah kegiatan normal yang dilakukan orang saat liburan.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 05 Nov 2018, 14:20 WIB
Diterbitkan 05 Nov 2018, 14:20 WIB
Kelahiran Anak Ketiga, Ini Alasan Pangeran William Belum Umumkan Nama Bayinya
Pangeran Harry dan Pangeran William merasa memungut sampah adalah kegiatan normal yang dilakukan orang saat liburan. (Foto: © AFP via Kapan Lagi )

Liputan6.com, London - Seperti umumnya anak-anak, saat kecil dulu Pangeran William dan Pangeran Harry juga menikmati liburan bersama orangtua mereka. Hanya saja, ada satu kegiatan liburan unik yang dilakukan mereka bersama sang ayah, Pangeran Charles.

Ternyata, memungut sampah menjadi salah satu acara liburan Pangeran Harry dan Pangeran William.

Dilansir dari E! News, Senin (5/11/2018), hal ini diungkap dalam film Prince, Son And Heir: Charles At 70. Ini, adalah film dokumenter yang akan ditayangkan BBC untuk menyambut ulang tahun ke-70 Pangeran Charles, yang akan jatuh pada 14 November mendatang.

"Saat kecil dulu dia membawa kita untuk memungut sampah, saat liburan," tutur Pangeran William.

Salah satu yang diingat suami Kate Middleton ini, adalah saat ia dan Pangeran Harry sedang berlibur di Norfolk. "Kami jalan-jalan dan memungut sampah bersamanya," tutur Pangeran William.

Mengumpulkan Sampah

20161107-Pangeran-Charles-ke-AbuDAbi-AFP5
Pangeran Charles.(AFP/Karim Sahib)

Lucunya, saat kecil dulu kedua pangeran ini merasa memungut sampah adalah kegiatan normal yang dilakukan orang -orang saat liburan.

"Kami berdua berpikir, 'Ini benar-benar normal semua orang pasti melakukannya'. Kami di sana dengan alat tusuk kami, menancap sampah dan mengumpulkannya dalam plastik hitam," tuturnya.

Ditanggapi Positif

Pangeran Harry, William, dan Kate Middleton
Pangeran Harry, William, dan Kate Middleton. (AFP)

Meski sekarang menganggap hal ini lucu, kedua pangeran ini memandang kegiatan masa kecilnya dulu dengan sangat positif.

Tindakan ayahnya itu, dan juga didikan dari mendiang Putri Diana sejak kecil, menginspirasi mereka untuk menyayangi bumi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya