Dari Meme hingga SpongeBob, Begini Olok-olokan yang Pernah Diterima Aquaman

Sebelum Aquaman diperankan oleh Jason Momoa di film Justice League, cemoohan atas karakter ini muncul dalam berbagai bentuk.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 13 Des 2018, 19:20 WIB
Diterbitkan 13 Des 2018, 19:20 WIB
Aquaman
Sebelum Aquaman diperankan oleh Jason Momoa di film Justice League, cemoohan atas karakter ini muncul dalam berbagai bentuk. (Warner Bros)

Liputan6.com, Jakarta Sudah sejak lama Aquaman mendapat perlakuan berbeda dari rekan superhero lainnya seperti Batman dan Superman. Sang penguasa lautan ini, kerap menjadi bahan olok-olokan oleh para penggemar cerita pahlawan super.

Pasalnya, banyak yang menganggap kekuatan super Aquaman hanya berfungsi maksimal di laut saja. Di darat, ia dianggap lemah bila dibandingkan dengan pahlawan super lain.

Sebelum Aquaman diperankan oleh Jason Momoa di film Justice League, cemoohan atas karakter ini muncul dalam berbagai bentuk. Mulai dari meme hingga acara di televisi.

Seperti apa olok-olokan tersebut?

Meme

(9gag.com - https://9gag.com/gag/4705100/aquaman)
(9gag.com - https://9gag.com/gag/4705100/aquaman)

Salah satu bentuk ejekan terhadap Aquaman, beredar dalam bentuk meme. Mudah menemukan meme yang berisi cemoohan terhadap tokoh ini di media sosial maupun forum seperti Twitter, Reddit, dan 9gag.

Salah satu meme misalnya memperlihatkan seseorang yang tenggelam di laut dan memanggil Aquaman. Namun bukannya minta pertolongan sang Raja Atlantis, orang itu malah minta Aquaman memanggil Batman untuk menyelamatkannya.

Meme lain, memperlihatkan Aquaman tengah menggelepar di daratan karena badannya terlilit sampah plastik.

Acara TV

Mermaid Man (IMDb/ Nickledeon)
Mermaid Man (IMDb/ Nickledeon)

Acara televisi pun tidak kalah usilnya dalam menggambarkan Aquaman. Dalam salah satu episode di serial komedi Big Bang Theory yang bertajuk "The Justice League Recombination", para bintang serial ini hadir di pesta kostum sebagai Justice League.

Raj Koothrappali (Kunal Nayyar) yang kebagian kostum Aquaman, berkali-kali mengeluh. "Aquaman payah!" kata dia.

Di serial SpongeBob SquarePants, tokoh Aquaman memang tak disebutkan secara terang-terangan. Ia dipelesetkan lewat karakter Mermaid Man, yang dipastikan bakal langsung mengingatkan kepada Aquaman. Terutama karena kostum oranye-hijaunya, yang serupa dengan Sang Raja Atlatis.

Vanity Fair melaporkan bahwa di serial ini, Mermaid Man diperlihatkan sebagai pria tua yang pikun. Selain dua acara TV ini, Aquaman juga menjadi parodi di serial TV South Park dan Family Guy.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya