Liputan6.com, Jakarta - Game PUBG, sangat digandrungi bukan saja masyarakat awam tapi juga para selebritas di antaranya Dicky Smash dan Hesty Klepek Klepek. Keduanya hadir di acara PUBG Indonesia National Championship 2019 di Tennis Indoor Senayan, Sabtu (13/7/2019).
Dicky Smash dan Hesty Klepek Klepek datang sebagai suporter bagi tim Mikail Esport. Mereka memberi dukungan kepada empat cowok yang ikut bertanding PUBG yaitu Richard, Gege, Maulana, dan Kenny.
Advertisement
Baca Juga
"Kami memang brand ambassador Mikail Esport, tapi kami memang suka juga sama games PUBG ini. Makanya antusias banget waktu diajak nonton pertandingannya dan tim Mikail Esport masuk dalam 16 tim," tutur Hesty Klepek Klepek.
"Aku juga senang, meski baru kenal games PUBG ini belum lama. Pas ikutan main ketagihan," timpal Dicky Smash.
Â
Geregetan
Dicky Smash dan Hesty Klepek Klepek mengakui ikut nonton pertandingan PUBG membuat keduanya geregetan dan deg-degan. Apalagi saat melihat tim Mikail Esport dalam kesulitan.
"Nontonnya aja seru kan. Aku tuh sampai geregetan dan deg-degan lihat mereka bertanding. Takut ketembak, takut kalah, tapi seru banget," lanjut Dicky Smash.
"Memang kalau main PUBG itu kan harus konsentrasi, fokus, enggak boleh dengar suara-suara biar bisa menang. Nah, kita yang nonton yang merasa deg-degan dengan strategi mereka," tutur Hesty Klepek Klepek.
Advertisement
Tegang
Kehadiran Dicky Smash dan Hesty Klepek Klepek membawa pengaruh positif terhadap empat pemain PUBG dari Mikail Esport ini.
"Siapa sih yang enggak seneng dapat dukungan dari artis kan? Kehadiran mereka memberikan semangat lebih untuk kami. Meski saat bertanding enggak bisa dibohongin kami tetap tegang karena baru pertama kali ikut event sebesar ini," papar Richard.