Liputan6.com, Jakarta - Tak ada yang menyangka bahwa selama tiga tahun terakhir, Nunung Srimulat ternyata mengidap depresi. Seperti diketahui, selama ini ia selalu menunjukkan rasa riang di muka publik.
Meski selalu ceria di layar kaca, mungkin banyak orang bertanya-tanya, apa yang sebenarnya ada di pikiran Nunung Srimulat saat menjalankan tugasnya sebagai komedian?
Advertisement
Baca Juga
"Ya kalau lagi kerja sih lupa," papar Nunung Srimulat kepada para wartawan saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (24/10/2019).Â
Â
Semakin Depresi Bila Menganggur
Sang suami, July Jan Sambiran, lantas menjelaskan bahwa justru istrinya semakin depresi bila tidak bekerja. Seperti diketahui, sudah 3 bulan Nunung tak tampil di layar kaca karena terjerat kasus narkoba.
"Justru sehatan saat kerja, kan dia punya kehidupan sendiri, keluarga yang harus dibiayai dan ditanggung," papar suami komedian berusia 56 tahun tersebut.
Advertisement
Terungkap dari Pernyataan Saksi Ahli
Nunung yang mengidap gangguan psikologis itu terungkap dari pernyataan saksi ahli saat sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (24/10/2019).
Saksi dari RSKO yang bernama Herni Taruli Tambunan itu menyatakan bahwa pengidap depresi memang tak selalu terlihat dari ekspresi atau mimik wajahnya.
Punya Seribu Wajah
"Kalau bahasa awamnya depresi punya seribu wajah. Di ruangan ini ada satu dari empat orang yang depresi. Depresi bisa terselubung," beber saksi ahli.
Herni Taruli Tambunan pun menuturkan bahwa sejumlah orang yang berprofesi sebagai komedian juga mengidap penyakit yang sama.
Advertisement
Dampak Buruk Depresi
"Kita lihat Mbak Nunung ceria, tapi bukan berarti dia lepas dari kondisi cemas. Banyak komedian yang meninggal karena depresinya," jelasnya.