Liputan6.com, Jakarta Aktor Yama Carlos ketahuan tidak menggunakan masker, baru-baru ini. Alhasil, dirinya harus menjalani hukuman dari Satpol PP. Pemerintah memang mewajibkan masyarakat menggunakan masker.Â
Yama Carlos pertama kali diketahui saat mengendarai mobilnya dengan tidak menggunakan masker. Dirinya pun dihentikan anggota Satpol PP.
Yama Carlos akhirnya mengakui kesalahannya. Dia pun dihukum push up oleh anggota Satpol PP. Seperti dilihat di akun Instagramnya.
Advertisement
Â
Baca Juga
Akui Salah
Yama Carlos bersama salah satu saudaranya di dalam mobil. Namun dia kedapatan tidak menggunakan masker. Yama Carlos mengakui kesalahannya.Â
“Kami mengaku salah, tidak melawan, tidak protes. Jadi di mobil tidak menggunakan masker," kata Yama Carlos.
Â
Advertisement
Sampaikan Terima Kasih
Yama Carlos pun menyampaikan terima kasih karena telah diingatkan oleh petugas.Â
"Terimakasih untuk para petugas PSBB COVID-19 atas teguran & tindakannya kepada kami berdua karena kami bersalah dan melanggar aturan PSBB. Dengan ikhlas & senang hati serta tidak melakukan perlawanan kepada petugas...kami melaksanakan ganjaran atau tindakan yang diberikan petugas kepada kami," katanya.
Â
Â
Minta Maaf
Yama Carlos pun meminta maaf. Dia pun mengajak semua lapisan masyarakat untuk tak lupa menggunakan masker.Â
"Maaf kami mengaku salah. Jangan lupa pake masker ya," katanya.
Sumber: Merdeka.com
Advertisement