Usung Genre Dangdut Klasik, Aulia DA Rilis Single Cinta Tak Bertuan

Single "Cinta Tak Bertuan" Aulia DA dapat disaksikan melalui platform streaming Vidio.

oleh Asri Muspita Sari diperbarui 29 Mar 2021, 14:20 WIB
Diterbitkan 29 Mar 2021, 14:20 WIB
Aulia DA
Aulia DA rilis single Cinta Tak Bertuan. (Dok. YouTube/3D Entertainment)

Liputan6.com, Jakarta Pedangdut muda Aulia DA semakin serius menapaki kariernya di industri musik dangdut Tanah Air. Beberapa waktu lalu, penyanyi jebolan D'Academy Indosiar musim keempat itu merilis single keduanya bertajuk "Cinta Tak Bertuan".

Suatu kebanggan untuk Aulia DA, sebab single anyar miliknya lahir dari seorang pencipta lagu dangdut kenamaan. Gadis asal Pontianak, Kalimantan Barat itu tak mengira bakal membawakan salah satu tembang karya Hendro Saky.

"Aulia nggak nyangka juga bisa dapet lagu dari ayah Hendro, bangga dan senang banget sih bisa nyanyiin lagu ciptaan ayah Hendro," aku Aulia.

"Jadi awalnya Aulia kan dikasih lagu. Tapi menurut tim belum pas sama karakter Aulia. Ayah Hendro masih berusaha ciptakan lagu lagi, dan akhirnya setuju dengan Cinta Tak Bertuan ini,” sambungnya.

Pada 2019 lalu, Aulia DA merilis single perdananya berjudul "Bintang Terindah". Lagu beraliran pop dangdut itu bercerita tentang ungkapan kebahagiaan cinta seseorang.

 

Saksikan videonya berikut ini

Genre Berbeda

[Bintang] Aulia DA Asia 3
Dangdut Academy Asia 3 (Adrian Putra/bintang.com)

Kini, Aulia menyuguhkan sesuatu yang berbeda dalam single barunya tersebut. Pedangdut 23 tahun itu menunjukkan bakatnya dalam bernyanyi dangdut klasik dengan membawakan lagu "Cinta Tak Bertuan".

“Memang Aulia awalnya yang minta genre dangdut klasik. Tapi saat menyanyikan lagu ini tuh, Aulia tertantang banget nyanyiin notasi-notasinya yang sangat detail. Ditambah lagi aransemennya menarik banget," jelas Aulia.

Tema Pastel

Aulia DA
Aulia DA mengusung tema pastel dalam video klip single Cinta Tak Bertuan. (Dok. Instagram/da4_aulia)

Namun demikian, dangdut klasik tak selamanya divisualkan dengan sesuatu yang jadul. Dalam video klip "Cinta Tak Bertuan", Aulia justru tampil fresh dengan nuansa pastel.

Ia pun menceritakan pengalaman menarik di balik pembuatan video klip ini. "Jadi awalnya lokasinya di Bogor, tapi mendadak ada kendala teknis. Aulia udah setengah dandan, langsung sutradara info kita harus pindah lokasi,” tutur Aulia.

Di balik segala tantangan Aulia dari rekaman hingga syuting video klip, ia berharap karya terbarunya mampu menghibur dan disukai oleh para pencinta dangdut Tanah Air.

Video klip baru Aulia DA dapat Anda saksikan di bawah artikel ini. Anda juga bisa mengunjungi kanal 3D Entertainment yang ada di platform streaming Vidio.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya