Thalita Latief Bahas Soal Luka Terdalam, Langsung Banjir Dukungan dari Sahabat

Thalita Latief diketahui menggugat cerai sang suami ke Pengadilan Agama Jakarta Pusat pada pertengahan Maret 2021 lalu.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 31 Mar 2021, 13:40 WIB
Diterbitkan 31 Mar 2021, 13:40 WIB
[Bintang] Thalita Latief
Thalita Latief. (Instagram/Thalitalatief)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Bahtera rumah tangga Thalita Latief dengan suaminya, Dennis Rizky, tengah dihantam badai perpisahan. Thalita Latief diketahui menggugat cerai sang suami ke Pengadilan Agama Jakarta Pusat pada pertengahan Maret 2021 lalu.

Di isu perceraian itu, diketahui bahwa Thalita Latief dan sang suami rupanya sudah memendam masalah yang cukup lama. Keduanya sudah tidak tinggal bersama sejak tiga tahun ke belakang.

Hal itu diceritakan Thalita Latief kepada wartawan beberapa waktu lalu.

Tiga Tahun

Gugat Cerai, Ini 6 Potret Kenangan Thalita Latief dan Dennis Lyla. (Sumber: Instagram/dennislyla)
Gugat Cerai, Ini 6 Potret Kenangan Thalita Latief dan Dennis Lyla. (Sumber: Instagram/dennislyla)... Selengkapnya

"Betul, saya pisah rumah sudah tiga tahun. Dia pergi meninggalkan saya dan anak saya sampai hari ini tidak pernah kembali ke rumah. Itu betul. Jadi saya ingin dengan berita ada, jangan ditambahkan dan dikurangi, tapi permasalahan secara detail mohon maaf saya juga masih harus menguasai diri sendiri menguasai diri sendiri juga," kata Thalita Latief.

Luka Terdalam

Thalita Latief. (Instagram/Thalitalatief)
Unggahan Thalita Latief. (Instagram/Thalitalatief)... Selengkapnya

Berkaitan dengan itu, di unggahan Instagram terbaru Thalita Latief, ia membahas tentang luka dan kesedihan yang terdalam. Thalita Latief memang kerap mengutip kalimat-kalimat bijak dalam setiap unggahannya, namun di unggahan terakhirnya itu cukup disorot lantaran rumah tangga Thalita Latief sendiri tengah menjadi pembicaraan.

"Luka yang terdalam adalah yang tidak terlihat oleh mata. Kesedihan yang terdalam adalah yang tidak terucap oleh kata-kata. (sepositif)," tulis Thalita Latief pada Kamis (30/3/2021).

"Ketika hujan deras turun disaat langit tidak mendung. Seperti, haruskah bibir ini tetap tersenyum disaat air mata tak dapat lagi terbendung. (sepositif)," tulisnnya dalam unggahan lain.

Dukungan

Thalita Latief. (Instagram/Thalitalatief)
Unggahan Thalita Latief. (Instagram/Thalitalatief)... Selengkapnya

Unggahan-ungghan itu langsung dibanjiri dukungan dan semangat dari para warganet dan sahabat-sahabat Thalita Latief di kalangan artis.

"Sarangeyo," tulis Chika Jessica.

"Everything is gonna be okay," sahut Sheila Marcia.

"iklaskan semua yang terjadi dan mulai dengan kebahagiaan yang baru,masih bayak orang orang yang perduli di sampingmu Miss you," timpal @cunlicunyunli.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya